Langsung Ketakutan Pasca Ribut dengan Hotman Paris, Iqlima Kim: Alami Sakit Bukan Medis, Dua Kali Masuk RS Enggak Apa-apa

| 26 Jun 2022 13:45
Langsung Ketakutan Pasca Ribut dengan Hotman Paris, Iqlima Kim: Alami Sakit Bukan Medis, Dua Kali Masuk RS Enggak Apa-apa
Hotman Paris dan Iqlima Kim (Foto: Instagram/@hotmanparisofficial)

ERA.id - Iqlima Kim kini tampil lagi di hadapan publik. Kini, dirinya membongkar fakta mengejutkan. Dulu ngaku kini dilecehkan oleh pengacara kondang, kini Iqlima Kim membantahnya dan berubah pikiran. Hal ini diungkapkan Iqlima Kim usai mengganti kuasa hukumnya dari Razman Arif Nasution ke Abdul Fakhridz Al Donggowi.

Kini, ia membantah pelecehan seksual dan tak melanjutkan proses hukum terhadap Hotman Paris. Pasca melaporkan Hotman Paris, Iqlima sempat mengalami ketakutan dan sakit tak biasa selama berbulan-bulan. Bahkan, ia menduga terkena santet.

Hadir di kanal YouTube Intens Investigasi, janda anak satu ini menceritakan penyakit yang dideritanya ini datang secara mendadak. Ketika datang ke rumah sakit, pihak dokter mengatakan Iqlima tidak menderita sakit apa-apa.

"Kalau dibilang bagaimana itu nggak masuk akal ya, karena sakitnya bukan sakit medis gitu, karena sudah dua kali juga ke rumah sakit nggak ada apa-apa. Kejadiannya cepat banget, sekitar bulan Mei Juni," kata Iqlima Kim.

Lebih lanjut, Iqlima Kim akhirnya memutuskan untuk ruqyah syariah. Sebab, hidungnya selalu keluar darah. Tak hanya itu, dirinya juga selalu muntah mengeluarkan bercak dan gumpalan darah dari mulutnya. Bukan karena santet, Iqlima Kim diduga terkena ain.

Iqlima Kim (Foto: YouTube/Intens Investigasi
Iqlima Kim (Foto: YouTube/Intens Investigasi

"Aku berobat tidak dengan satu orang ya, ada beberapa Ustaz, Ustazah juga, mereka menyampaikan berbeda-beda. Ruqyah-nya yang benar-benar syariah, di situ aku mulai bisa berpikir positif bahwa apa yang menimpaku itu murni karena penyakit ain gitu," paparnya.

Selain itu, dirinya menjadi tidak percaya diri ketika berpergian keluar. Ia mengaku sampai berpikir dua kali jika makan di luar rumah.

"Berat ya berat banget ya, kalau pergi ke suatu tempat itu jadi tidak aman, karena bagaimanapun juga ini berdampak baik bagi aku, gara-gara apa yang kulakukan di depan publik dan medsos," ujarnya.

"Jadi kayak sembunyi-sembunyi, kalau makan di luar tengok kanan kiri dulu, kayak nggak nyaman banget," lanjutnya.

Iqlima Kim berharap agar netizen mengerti di posisi dirinya. Ia meminta warganet untuk tak berbicara buruk atau menghujatnya kembali.

"Pengennya tuh gue tuh paham kalau gue itu kayak yang diomongin dan nggak cocok," ujarnya.

Rekomendasi