Ivan Gazidis Resmi Jadi CEO AC Milan

| 18 Sep 2018 22:26
Ivan Gazidis Resmi Jadi CEO AC Milan
Ivan Gazidis (Twitter @Arsenal_FS)
London, era.id - Kepala eksekutif Arsenal, Ivan Gazidis akan meninggalkan The Gunners pada akhir Oktober 2018 untuk bergabung dengan AC Milan.

Gazidis berada di Arsenal selama 10 tahun dan bertanggung jawab atas pergantian pelatih dari Arsene Wenger ke Unai Emery menjelang musim 2018-19.

Kini, pria 53 tahun akan segera mengakhiri perannya di Emirates Stadium untuk memainkan peran baru di Italia, sebagai CEO AC Milan, pada 1 Desember mendatang.

Dilansir dari Goal.com, Selasa (18/9/2018), Gazidis akan digantikan oleh kepala hubungan sepak bola Raul Sanllehi dan kepala staf komersial Vinai Venkatesham. 

Gazidis dikabarkan akan mengalami kenaikan gaji yang cukup signifikan di AC Milan. Yakni sekitar 3,6 juta poundsterling per tahun. Jumlah ini naik sebesar 1 juta poundsterling dari gaji yang diterimanya di Arsenal.

Kursi CEO AC Milan sempat kosong setelah terjadi pergantian kepemilikan. Elliott Management kala itu mendepak Marco Fassone dan menggantikannya dengan Paolo Scaroni.

Massimiliano Mirabelli yang sebelumnya memegang posisi direktur olahraga juga didepak dan digantikan oleh Leonardo.

Berikut potongan pernyataan resmi Gazidis seperti dilansir dari website resmi Arsenal:

"Selama 10 tahun terakhir saya memiliki hak istimewa untuk mendedikasikan diri saya untuk klub hebat ini. Arsenal sedang memasuki babak baru dan saya telah melakukan semua yang saya bisa," kata Gazidis. 

"(Babak baru) ini termasuk fasilitas kelas dunia dan para pemimpin yang luar biasa di setiap sektor yang membawa nilai-nilai klub, termasuk, tentu saja, Unai Emery, Raul Sanllehi dan Vinai Venkatesham di mana saya memiliki keyakinan yang sangat besar," tandasnya.

Baca Juga : Di Francesco Anggap Madrid Lebih Kuat Tanpa Ronaldo

Rekomendasi