Cerita di Lautan yang Masih Misterius

| 04 Nov 2018 12:09
Cerita di Lautan yang Masih Misterius
Ilustrasi (Pixabay)
Jakarta, era.id - Banyak misteri di laut yang belum terpecahkan. Beberapa peristiwa misterius itu sebenarnya cukup familiar di telinga kita, namun hingga kini ilmuan dan pakar perlautan belum menemukannya. Kira-kira apa saja sih misteri laut yang belum dipecahkan? Berikut ulasannya, seperti dikutip dari paragram.id.

1. SS Baychimo

 

Dahulu kala Baychimo merupakan sebuah kapal yang ditinggalkan oleh kru-nya pada tanggal 1 Oktober 1931, saat Baychimo terperangkap dalam lautan es kala itu. Pada tanggal 24 November, badai yang besar menyerang dan setelah mereda Baychimo dilaporkan tenggelam karena badai.

Yang aneh dari peristiwa tersebut kapal Baychimo sama sekali tak tenggelam dan selama beberapa dekade berikutnya kapal itu berkali-kali terlihat oleh mata manusia. Terakhir pada tahun 1969. Itu merupakan misteri laut yang belum dipecahkan.

2. USS Scorpion

USS ScorpionUSS Scorpion (sputniknews.com)

Misteri laut yang belum dipecahkan nomor dua adalah USS Scorpion (SSN-589) Kapal selam ini adalah kapal selam nuklir milik angkatan laut Amerika Serikat, hilang pada tahun 22 Mei 1968, bersamaan dengan 66 awak di dalamnya.

Tranmisi terakhir yang sudah diterima mengatakan kaalau USS Scorpio sedang mendekati kapal selam Uni Soviet, setelah itu tak terdengar kabarnya

3. Laut Baltik

Laut BaltikLaut Baltik (Foto: Istimewa)

Misteri laut yang belum dipecahkan berikutnya adalah Laut Baltik. Pada tahun 2011, sebuah objek berbentuk piring terbang ditemukan di dasar Laut Baltik. 

Para penyelam mengatakan bahwa peralatan mereka berhenti bekerja setelah mereka berusaha mendekati objek sekitar 200 meteran.

Dan ketika kapal tepat berhenti di atasnya peralatan listrik seperti handhone atau kamera tidak dapat digunakan. Beberapa penjelasan meliputi alien, formasi batu yang tak biasa dan hasil percobaan NAZI.

4. Segitiga bermuda

Segitiga bermudaSegitiga bermuda (dailymail.co.id)

Misteri laut yang belum dipecahkan nomor empat adalah segitiga bermuda, di mana sejumlah alat transportasi seperti pesawat dan kapal telah menghilang secara misterius.

Hampir setiap pilot dan kapten mengalami kejadian ganjil disini seperti kabut yang datang tiba-tiba, kompas tak berjalan, sebelum akhirnya mereka menghilang.

Beberapa teori ada yang mengatakan bahwa adanya Paranormal activity di tempat ini, UFO, atau kesalahan manusia itu sendiri.

5. Jalan Setapak Bimini

Jalan Setapak BiminiBimini wall (ancient-origins.net)

Bimini road terkadang disebut juga dengan Bimini wall, ini merupakan formasi batuan bawah laut yang berada dekat pulau Bimini di Bahama. Formasi tersebut terdiri dari batu-batuan persegi panjang, poligon, kotak dan bentuk lain yang enggak beraturan.

Dan uniknya, semua menyerupai jalan setapak, dinding, ataupun struktur lain buatan manusia. Beberapa berpikir bahwa ini adalah bukti dari Kerajaan Atlantis.

Rekomendasi