BBM Indonesia Tutup, BlackBerry Kecewa

| 19 Apr 2019 14:10
BBM Indonesia Tutup, BlackBerry Kecewa
Ilustrasi (Foto: blog.bbm.com)
Jakarta, era.id - Aplikasi pesan BBM akan berhenti beroperasi pada 31 Mei 2019. Aplikasi ini dikelola oleh  PT Elang Mahkota Teknologi Tbk (EMTK) sejak tahun 2016.

Lewat situs, blog.bbm.com, BBM memberitahukan penutupan ini. Mereka mengakui industri teknologi yang dinamis membuat keputusan penutupan ini harus diambil.

"Walau kami telah mengerahkan berbagai upaya, banyak pengguna memilih beranjak ke platform lain, sementara pengguna baru sulit untuk didapat," kata pernyataan BBM.

"Walaupun berat, kini telah tiba waktunya untuk kami pun beranjak," tambahnya.

Sementara itu, dilansir dari crackberry.com, Chief Marketing Officer, BlackBerry, Mark Wilson mengaku kecewa dengan penutupan ini. Namun, dia menghormati keputusan tersebut.

"Kami menghormati keputusan Emtek, namun kami kecewa dengan platform karena tidak tumbuh seperti yang diharapkan," kata dia.

"Setelah banyak pertimbangan, kami memutuskan bahwa pengguna setia BBM harus memiliki platform messaging yang aman yang dapat mereka percayai," imbuhnya.

Sehubungan dengan keputusan Emtek ini, BlackBerry telah mengumumkan bahwa mereka akan membuat platform messaging terenkripsi end-to-end, BBM Enterprise (BBMe), tersedia untuk individu melalui Google Play Store mulai hari ini dan menyusul kemudian di Apple App Store.

Layanan BBMe akan diberikan secara gratis selama satu tahun dan setelah itu, pengguna akan dikenakan biaya 2,49 dolar AS atau sekitar Rp34 ribu selama enam bulan. 

Seperti versi consumer, versi Enterprise ini masih menampilkan obrolan grup, panggilan suara dan video, serta kemampuan untuk mengedit dan menghapus pesan yang sudah dikirim.

Rekomendasi