Dua tahun lalu, mereka membawa pulang penghargaan untuk kategori Favorite Global Music Star, demikian seperti dilansir Soompi, Minggu (3/5/2020).
Potongan video grup menerima penghargaan dibagikan selama acara yang dilangsungkan secara virtual. Pandemi COVID-19 memaksa acara penghargaan dan pertunjukan disajikan dari jarak jauh alih-alih meminta penonton dan pemain menghadiri acara langsung.