Cerita Zendaya Melawan Kecemasan, Jalani Terapi Hingga Alihkan Stres dengan Akting

| 07 Sep 2021 17:00
Cerita Zendaya Melawan Kecemasan, Jalani Terapi Hingga Alihkan Stres dengan Akting
Zendaya (instagram/zendaya)

ERA.id - Aktris Zendaya membagikan cerita tentang mengatasi kecemasan dan juga stresnya selama beberapa tahun terakhir. Zendaya mengaku dia mengalihkannya ke dunia akting.

Zendaya mengungkap bagaimana dia berhasil melawan kesehatan mentalnya sebagai prioritas utama di kehidupannya. Zendaya mengaku bahwa dia pergi untuk terapi demi mengatasi masalah kesehatan mentalnya.

"Tentu saja saya pergi ke terapi. Maksud saya, jika ada orang yang mampu memiliki sarana keuangan untuk pergi ke terapi, saya akan merekomendasikan mereka melakukan itu. Saya pikir itu hal yang indah," kata Zendaya, dikutip Vouge, Selasa (7/9/2021).

Lalu, kata Zendaya, pergi berkenjung ke terapi dan mendapat bantuan bukanlah sesuatu hal yang salah. Sebab bagi penderita masalah kesehatan mental diperlukan orang-orang terdekat untuk berbagi dan berbicara.

Kekasih Tom Holland itu juga menggambarkan bagaimana pandemi dan lockdown sangat menguras emosinya kala itu. Dia bahkan harus mengalami kesedihan terus-menerus dan juga dihadapi oleh banyak orang selama beberapa bulan terakhir.

"(Itu adalah) jenis rasa sedih pertama di mana Anda bangun dan merasa tidak enak sepanjang hari, seperti apa yang terjadi? Awan gelap apa yang melayang di atasku dan aku tidak tahu bagaimana cara menghilangkannya," ungkapnya.

Untuk mengetasi permasalahannya itu dia memilih antara menghabiskan uang atau pun menabung seperti kebiasaan yang dimiliki oleh ibunya.

Namun di sisi lain ketika dia ingin memilih untuk menabung, ayahnya justru mengingatkan dirinya tentang ketidak mungkinan untuk menghabiskan uangnya hingga dia meninggal dunia.

"Ibuku adalah seorang penabung, jadi aku mencoba mengingatnya. Lalu ayahku seperti 'kamu tahu, kamu tidak bisa menghabiskannya ketika kamu mati' semacam itu. Aku berada di antara keduanya," ujarnya.

Meski pun berada di dalam kebimbangan tersebut, Zendaya berharap dirinya memiliki karier yang dapat membuatnya aman secara finansial. Sehingga dia juga menerapkan pola untuk mengatasi masalahnya dengan cara berakting.

Zendaya menyalurkan rasa kecemasan dan stres yang dialaminya itu lewat perannya yang suram di Euphoria, di mana dia berperan sebagai siswa sekolah menengah yang kecanduan narkoba bernama Rue.

"Orang paling sadar yang bisa Anda minta untuk memainkan peran ini. (Jadi) saya hanya bisa memahaminya sampai batas tertentu," katanya.

Setelah menghabiskan hidupnya di depan kamera, zendaya tumbuh di mata publik sebagai aktris berbakat.

Rekomendasi