Good News! Salah Masuk Skuat Mesir

| 04 Jun 2018 19:26
<i>Good News!</i> Salah Masuk Skuat Mesir
Mohamed Salah (Twitter @MoSalah)
Liverpool, era.id - Ini kabar baik buat yang ingin melihat liukan Mohamed Salah di Piala Dunia Rusia 2018. Timnas Mesir memastikan memasukkan nama Salah ke dalam skuat mereka.

Sebelumnya Mo, panggilan Salah, memang dikhawatirkan cuma bisa jadi penonton saja di Piala Dunia Rusia mendatang. Cedera bahu saat Final Liga Champions lalu diprediksi akan memakan waktu lama untuk pemulihannya.

Namun dilansir dari ESPN, Senin (4/6/2018), periode ketidakhadiran Salah karena cedera tidak akan melebihi tiga minggu. Artinya,  Salah mungkin akan kehilangan dua pertandingan pertama Mesir saja di Grup A. Tapi dia diperkirakan bisa kembali merumput di laga terakhir melawan Arab Saudi pada 25 Juni.

Sejak cedera bahu itu, Mesir memang bergerak cepat supaya bintangnya ini bisa dibawa ke Rusia. Mereka bekerja sama dengan Liverpool setelah hari mengerikan itu.

Salah terbang ke Valencia, Spanyol, untuk menjalani perawatan. Dia pun sudah terlihat tanpa penyangga bahu saat menjalani perawatan, seperti yang tertangkap kamera TV El Chiringuito.

Akun Twitter resmi Liverpool juga sudah mengkonfirmasi kalau Salah akan diikutsertakan dalam Piala Dunia mendatang. Salah juga sudah menggunggah sebuah latihan bahu yang lebih berat dalam akun Twitternya.

"Good feelings..." tulis Salah mengomentari fotonya itu.

 

Prediksi skuat Mesir yang dilansir ESPN:

Kiper: Essam El Hadary (Al Taawoun), Mohamed El-Shennawy (Al Ahly), Sherif Ekramy (Al Ahly).

Pemain belakang: Ahmed Fathi, Saad Samir, Ayman Ashraf (semua Al Ahly), Mahmoud Hamdy (Zamalek), Mohamed Abdel-Shafy (Al Fateh), Ahmed Hegazi (West Brom), Ali Gabr (Zamalek), Ahmed Elmohamady (Aston Villa) , Omar Gaber (Los Angeles FC).

Gelandang: Tarek Hamed, (Zamalek), Shikabala (Zamalek), Abdallah Said (Al Ahli), Sam Morsy (Wigan Athletic), Mohamed Elneny (Arsenal), Mahmoud Kahraba (Al Ittihad), Ramadhan Sobhi (Stoke City), Mahmoud Hassan (Kasimpasa), Amr Warda (Atromitos Athens).

Penyerang: Marwan Mohsen (Al Ahly), Mohamed Salah (Liverpool).

Rekomendasi