Bareskrim: Istri dan Anak Ismail Bolong Terkonfirmasi Akan Hadir untuk Diperiksa soal Tambang Ilegal Siang Ini

| 01 Dec 2022 09:49
Bareskrim: Istri dan Anak Ismail Bolong Terkonfirmasi Akan Hadir untuk Diperiksa soal Tambang Ilegal Siang Ini
Video pengakuan Ismail Bolong terkait bisnis tambang ilegal miliknya (Tangkapan layar Instagram)

ERA.id - Dirtipidter Bareskrim Polri Brigjen Pipit Rismanto mengatakan istri dan anak Ismail Bolong akan hadir memenuhi panggilan untuk diperiksa terkait tambang ilegal di Kalimantan Timur (Kaltim).

"Iya, hari ini terkonfirmasi akan hadir istri dan anak IB memenuhi panggilan di Bareskrim," kata Pipit kepada wartawan, Kamis (01/12/2022).

Pipit menambahkan keluarga Ismail Bolong ini datang sekitar pukul 11.00 WIB nanti.

Sebelumnya, Ismail Bolong tidak hadir memenuhi panggilan Bareskrim Polri, Selasa (29/11). Mantan anggota Polres Samarinda ini tak bisa datang karena mengaku sakit.

"Yang bersangkutan alasannya sakit," kata Brigjen Pipit Rismanto kepada wartawan dikutip Rabu (30/11).

Pipit menjelaskan pihaknya mengetahui Ismail Bolong sakit karena diinformasikan pengacaranya. Berdasarkan keterangan pengacara, Pipit mengungkapkan Ismail Bolong sakit karena diduga stres.

"Ya katanya stres. Katanya yang menyebabkan stres wartawan-wartawan, katanya media," ujarnya.

Rekomendasi