ERA.id - Polisi menyampaikan pihaknya telah menangkap HJ (42), pelaku yang membunuh Muhammad Arif Widodo (39) dan membungkus jasad korban dengan tikar serta kasur di kawasan Aren Jaya, Bekasi Timur, Kota Bekasi.
"Pelaku ini merupakan teman SD korban," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Ade Ary Syam Indradi kepada wartawan, Rabu (6/3/2025).
Ade menjelaskan kejadian berawal ketika HJ menghubungi Arif dan meminta menginap di rumah korban selama beberapa hari pada Senin (17/2). Sebab, rumah Arif dekat dengan lokasi kerja pelaku yang bekerja sebagai sekuriti.
HJ pun melihat jika Arif membuka pintu rumah melalui jendela dengan melepaskan slot kunci dari dalam. Pelaku ini kemudian tinggal selama beberapa hari di kediaman korban.
Pada Jumat (28/2), HJ melihat Arif yang masih tertidur. Dia lalu berniat untuk mengambil barang-barang milik teman SD-nya itu yang bekerja sebagai driver ojek online (ojol). HJ pun mengambil kayu di dapur dan menggunakannya untuk menghabisi nyawa korban.
"Pelaku dengan menggunakan sebatang Kayu tersebut memukul kepala korban bagian kanan bertubi-tubi sebanyak enam kali hingga mengeluarkan darah. Dan selanjutnya pelaku memukul satu kali pada bagian kanan perut korban ya, setelah kepala kemudian perut bagian kanan," jelasnya.
HJ lalu mengambil handphone, tas, dan motor Arif. Jasad korban lalu ditutupi dengan kasur dan tikar. Sementara balok tersebut kembali diletakkan di dapur.
Dia lalu kabur. Tas dan handphone Arif kemudian dibuang ke sungai untuk menghilangkan barang bukti. Motor Arif pun digunakan oleh HJ untuk aktivitas sehari-harinya.
Polisi lalu melakukan pengusutan usai mendapat laporan adanya pembunuhan.
"Jadi waktu penangkapannya kurang dari 24 jam, penyidik gabungan Satreskrim Polres Metro Bekasi Kota dan Subdit Resmob Polda Metro Jaya berhasil mengamankan inisial pelaku sudah kami sampaikan tadi," jelasnya.
Ade mengatakan polisi hingga saat ini masih memeriksa HJ secara intensif.