Jalan Daan Mogot Tangerang Terapkan One Way Bikin Macet, Warga: Ini Ide Gila!

| 21 Feb 2022 19:13
Jalan Daan Mogot Tangerang Terapkan One Way Bikin Macet, Warga: Ini Ide Gila!
Jalan Daan Mogot Kota Tangerang Macet parah setelah diberlakukan sistem satu arah (Iqbal/era.id)

ERA.id - Pemberlakuan uji coba sistem satu arah di Jalan Daan Mogot dikeluhkan para pengendara. Pasalnya, rekayasa ruas jalan yang menghubungkan Kota Tangerang dan DKI Jakarta tersebut menimbulkan kemacetan yang sangat parah.

Seorang pengendara motor, Rozali, menyebutkan dirinya terjebak macet sejak pukul 07.00 WIB di Jalan Bouraq, Batuceper, Kota Tangerang saat hendak berangkat kerja menuju arah ke Jakarta. Sistem baru itu dinilainya justru sebagai 'Ide Gila' yang justru memperparah arus lalu lintas.

"Sebelum ada satu arah ini, di jalan ini (Jalan Bouraq) lancar saja. Tapi sekarang macet banget, menurut saya si ide gila ini," katanya, Senin (21/2/2022).

Rozali menyebutkan, kroditnya macet di Jalan Daan Mogot tersebut juga lantaran minimnya sosialisasi skema satu arah. Sehingga, banyak pengendara belum mengetahui adanya sistem tersebut.

"Saya enggak tahu akan ada ini (one way). Kemungkinan pengendara lainnya sama kali yah. Kalau tahu ada seperti ini, saya kan bisa berangkat lebih pagi. Ini jadi menumpuk," cetusnya.

Dalam penerapan satu arah Jalan Daan Mogot ini masyarakat dialihkan melalui Jalan Buroq ke arah Jakarta. Sehingga terjadi penumpukan volume kendaraan yang mengular di sekitar Lio Baru, Kota Tangerang.

Sementara itu, Sopir Angkutan umum, Mulyono, meminta agar Dinas Perhubungan Kota Tangerang mengkaji ulang pemberlakuan sistem satu arah ini. Sebab, banyak masyarakat yang dirugikan waktu lantaran menguras lebih lama sehingga telat untuk bekerja.

"Saya mau ke Kalideres (terminal) harus muter dulu, kan jadi bikin lama lagi perjalanan. Kan kasian juga para pekerja lainnya, pasti telat kerja jadi semuanya dirugikan ini," tambahnya.

Rekomendasi