Lancar Berbahasa Indonesia, Vokalis Weezer Bawakan Lagu "Anak Sekolah" dari Chrisye

| 14 Nov 2022 13:15
Lancar Berbahasa Indonesia, Vokalis Weezer Bawakan Lagu
Rivers Cuomo. (Instagram/rivers_cuomo)

ERA.id - Grup band asal Amerika, Weezer akan tampil di Soundrenaline yang diselenggarakan di Allianz Eco Park, Ancol, 26-27 November 2022. Uniknya, sebelum tampil di Jakarta, Rivers Cuomo selaku vokalis memberi kejutan dengan membawakan lagu dari Chrisye berjudul "Anak Sekolah" ciptaan Oddie Agam.

Awal tercipta ide membawakan lagu dari Chrisye, diketahui lewat platform komunikasi bernama Discord.

Lewat Instagram Hasief Ardiansyah, dia membagikan foto berisi obrolan antara Rivers dan penggemar asal Indonesia.

"Apakah ada lagu Indonesia yang dapat saya nyanyikan dan akan membuat penonton terkejut?," tulis Rivers di Discord, Senin, (14/11/2022).

Salah satu penggemar membalas, dengan meminta dia untuk menyanyikan lagu Indonesia di tahun 90an sampai 2000an. Dia juga menyarankan untuk membawakan lagu "Anak Sekolah" atau "Kala Cinta Menggoda" dari Chrisye.

"Meskipun lagu itu tidak memacu adrenalin seperti pumping rock. Lagu itu telah diketahui dari generasi ke generasi," tulis penggemar.

"Aku suka (lagu Chrisye) dan aku pikir aku bisa menyanyikannya. Tampaknya tidak terlalu sulit," ujar Rivers.

Singkat cerita, Rivers meminta bantuan Hasief untuk dikirimkan voice note, sebagai bentuk arahan cara pelafalan lirik lagu dalam bahasa Indonesia.

Beberapa hari kemudian, Rivers mengunggah rekaman lagu "Anak Sekolah" versi Rivers Cuomo di YouTube, hari Jumat, 11 November 2022.

Meskipun Rivers tidak memiliki keturunan Indonesia, uniknya, dia berhasil membawakan lagu tersebut dengan bahasa Indonesia yang lancar.

Vokalis dari Weezer itu juga mengubah aransemen dari lagu aslinya yang mengusung jazz, ke genre rock alternatif.

Rekomendasi