Catat! Jadwal Konser Musik Jakarta Fair 2023 dan Musisi yang Tampil

| 13 Jun 2023 20:05
Catat! Jadwal Konser Musik Jakarta Fair 2023 dan Musisi yang Tampil
Ilustrasi konser Jakarta Fair (Freepik)

ERA.id - Event konser Jakarta Fair atau Pekan Raya Jakarta (PRJ) kembali menghibur warga ibukota pada tahun 2023. Ratusan artis dan musisi kenamaan tanah air akan manggung dari tanggal 14 Juni-16 Juli. Masyarakat yang ingin bernyanyi dan bergoyang pun langsung mencari tahu jadwal konser Jakarta Fair tahun ini. 

Konser Jakarta Fair 2023 akan diselenggarakan di JIEXPO Kemayoran, Jakarta Pusat. Seperti tahun-tahun sebelumnya, sederet musisi kondang pun akan memeriahkan acara Jakarta Fair. Acara ini tentunya bisa menjadi wadah refreshing atau melepas penat warga ibukota dari kesibukan bekerja sehari-hari. 

Tiket konser Jakarta Fair bisa dibeli secara online lewat website jakartafair.co.id. Harga tiket bundling konser terbagi menjadi dua, yaitu Rp100.000 untuk regular dan Rp175.000 untuk VIP. Supaya bisa menikmati momen ajojing dan sing a long bersama teman-teman, Anda perlu tahu line-up jadwal konser Jakarta Fair 2023. 

konser Jakarta Fair (Freepik)

Jadwal Konser Jakarta Fair 2023

Konser Jakarta Fair akan diisi oleh banyak musisi dan penyanyi dalam berbagai genre musik. Anda bisa menghadiri jadwal acara yang sesuai dengan preferensi musik atau keinginan Anda. Berikut ini jadwal dan line-up konser Jakarta Fair 2023. 

  • 14 Juni 2023: The Rain
  • 15 Juni 2023: Feel Koplo, Weird Genius with special guest, Diskopantera
  • 16 Juni 2023 Tipe X, Momonon, Orind
  • 17 Juni 2023 Kangen Band, Radja, Bella Queen
  • 18 Juni 2023 Tony Q Rastafara, Endank Soekamti, The Hydrant
  • 19 Juni 2023 Rizky Febian, Mahalini Pitu
  • 20 Juni 2023 Tiara Andini. Raisa Anggiani (RAI), Suisei
  • 21 Juni 2023 Virgoun, Fiersa Besari, Caecillia
  • 22 Juni 2023 Fourtwnty, Budi Doremi, Lightcraft
  • 23 Juni 2023 Superman Is Dead, The Jansen, Prison of Blues
  • 24 Juni 2023 Wali, Ifan Seventeen, Drive
  • 25 Juni 2023 Padi Reborn, Ungu, Nania
  • 26 Juni 2023 Maliq & D'Essentials, Lyodra, Ghea Indrawari
  • 27 Juni 2023 SLANK, Respect, Rachun
  • 29 Juni 2023 Kahitna, Soegi Bornean, KELLJO
  • 30 Juni 2023 Pamungkas, Bilal Indrajaya, Manja
  • 1 Juli 2023 Armada, REPVBLIK, Fia
  • 2 Juli 2023 Stand Here Alone, Last Child, Stereo Wall
  • 3 Juli 2023 Guyon Waton, Aftershine, Kasino Brothers
  • 4 Juli 2023 For Revenge, Nadin Amizah, The Jazzmint
  • 5 Juli 2023 Raisa, Ardhito Pramono, Annisya
  • 6 Juli 2023 Ndarboy Genk, Pendhoza, TTM Akustik
  • 7 Juli 2023 JKT48, TBA X UNITY, 2ND CHANCE
  • 8 Juli 2023 Dhyo Haw, Foru, SLURR
  • 9 Juli 2023 The Sigit, The Adams, The Upstairs
  • 10 Juli 2023 D'MASIV, Juicy Luicy, Semenjana
  • 11 Juli 2023 Setia Band, Ada Band, Puff Punch
  • 12 Juli 2023 Parade Hujan, Feby Putri, Skastra
  • 13 Juli 2023 Souljah, Coconuttreez, Gangsta Rasta
  • 14 Juli 2023 El Corona
  • 15 Juli 2023 Mr. Jono Joni, NDX AKA, Orkes Nunung CS
  • 16 Juli 2023 Kotak, V.O.B

Demikianlah line-up jadwal konser Jakarta Fair 2023. Anda bisa memilih hari di mana musisi atau penyanyi idola Anda tampil. Selain menyaksikan konser musik, para pengunjung Jakarta Fair juga bisa melihat pameran, mencicipi makanan, menonton karnaval, mencoba wahana permainan, dan lainnya. 

Ikuti artikel-artikel menarik lainnya juga ya. Kalo kamu mau tahu informasi menarik lainnya, jangan ketinggalan pantau terus kabar terupdate dari ERA dan follow semua akun sosial medianya! Bikin Paham, Bikin Nyaman…

Rekomendasi