Gelar Konser di Istora Senayan, Lee Seung Gi Ngaku Kangen Penggemar Indonesia

| 25 Jun 2023 09:14
Gelar Konser di Istora Senayan, Lee Seung Gi Ngaku Kangen Penggemar Indonesia
Konser Lee Seung Gi (Era.ID/Yesica Sitinjak)

ERA.id - Lee Seung Gi menggelar konser di Istora Senayan yang bertajuk "The Dreamers Dream Chapter 2: 2023 Asia Tour Lee Seung Gi Concert", pada Sabtu (24/6/2023). Konser tersebut dimulai pada pukul 19.00 dan dihadiri oleh banyak Airen (penggemar Lee Seung Gi).

Aktor berusia 36 tahun itu membuka konser dengan menyanyikan lagunya berjudul "The Dreamers Dream". Ia kemudian melanjutkan nyanyiannya dengan lagu "Wind" dan "The Ordinary Man".

"Halo Indonesia, apa kabar?" ujar Lee Seung Gi kemudian menyapa penggemar dengan bahasa Indonesia.

Lee Seung Gi mengaku sangat senang bisa kembali menyapa penggemar di Indonesia setelah terakhir tahun 2019 ketika syuting variety show Together. Ia juga mengaku sangat merindukan para penggemar di Indonesia.

"Sangat-sangat senang bisa melihat penggemarku di Indonesia. Aku kangen kalian," tuturnya.

Lee Seung Gi juga memberikan penampilan spesial dengan menyanyikan lagu barunya bertajuk "I Got To Know It That Way", dilanjutkan dengan lagu "Like A Flower" dan "Slave". Lee Seung Gi kemudian mengaku terkejut akan dukungan yang diberikan penggemar Indonesia untuknya selama ini.

"Indonesia salah satu fans terbaik saya. Saya kaget akan cinta dan dukungan yang kalian berikan. Itu menjadi energi untuk saya terus beraktivitas sebagai artis," ucapnya.

Pada konser ini, Lee Seung Gi menyanyikan total 16 lagu, termasuk lagu "Delete" dan "Losing My Mind" yang menjadi soundtrack dramanya, My Girlfriend is Gumiho. Di akhir konser Lee Seung Gi juga mengaku akan kembali ke Indonesia untuk merayakan 20 tahun debutnya tahun 2024 mendatang.

"Sampai bertemu lagi ya di 20 tahun debut saya, saya akan lakukan full konser," pungkas Lee Seung Gi.

Rekomendasi