ERA.id - BTS akhirnya mengumumkan bahwa mereka bakal debut membawakan lagu bahasa Inggris. Lagu ini rencananya akan dirilis bulan Agustus nanti, sebelum album terbaru mereka dirilis.
Menjelang perilisan lagu berbahasa Inggris, BTS mengaku menerima banyak tantangan baru. Terlebih hal ini mereka lakukan demi menyapa ARMY (nama fan) di seluruh dunia.
“Kami sedang mempersiapkan album baru untuk paruh kedua tahun ini. Tetapi akan merilis single terlebih dahulu karena kami ingin menyapa fan kami sesegera mungkin,” kata BTS, dikutip dari Variety, Senin (27/7/2020).
Lebih lanjut RM Cs itu mengatakan ingin membagi energi positif mereka di masa-masa pandemi saat ini, khususnya bagi para fan yang merasa kesulitan karena adanya pandemi ini.
Meski belum membocorkan musik terbarunya, menurut mereka lagu ini bakal mempunyai ritme upbeat seperti dua lagu kolaborasinya dengan Steve Aoki, “Mic Drop” dan “Waste It On Me”
“Kami pikir lagu ini terdengar sempurna dalam bahasa Inggris. Kami merekam versi latihan dan merasa hasilnya benar-benar sesuatu yang baru dan segar,” lanjutnya.