ERA.id - Satu dekade sudah Cakra Khan resmi berkarir di Indonesia. Pencapaian tersebut ditandai dengan perilisan single baru berjudul "Salah Tapi Baik". Cakra mengaku bersyukur bisa terus berkarya di belantika musik Indonesia.
"Alhamdulillah, baru rilis single "Salah tapi Baik". Lagunya sudah ada di berbagai platfom musik. Semoga suka," kata Cakra saat berbincang bersama Bens Leo melalui live instagram, Kamis (24/12/2020).
Setiap merilis lagu, Cakra Khan berharap lagunya bisa menyentuh hati penggemarnya. "Saya berfikirnya bukan chart saja, tapi karya yang ever lasting yang bisa dibawain terus menerus. Kalau hitungan views, saya jauh di bawah yang lain. Yang penting lagu saya bisa relate sama yang menyanyikan," tegasnya.
Menurut Cakra banyak orang yang memberi dukungan sehingga bisa sampai pada titik ini. Salah satunya adalah penyanyi senior yang tak segan memberikan ilmu dan nasihat padanya.
"Kalau aku ketemu Teh Ocha (Rossa, red), Syahrini, dan Teh Melly Goslow aku selalu mendapat nasihat dari mereka. Orang Sunda ketemu orang Sunda itu langsung akrab, saya duluan menyapa, mereka membimbing saya ya. Sering manggung bareng sama mereka," jelasnya.
Ke depan, Cakra Khan ingin membuat lagu yang genre-nya berbeda dari sebelumnya. "Saya sebenarnya suka blues, insya Allah 2021 itu saya akan merealisasikan. Saya pengin kuluar dari zona nyaman, melakukan hal-hal yang benar-benar saya sukain. Ada blues, ada rock dikit," harapnya.