Politisi PDIP Jadi Pengacara Bharada E, Namanya Ronny Talapessy

| 12 Aug 2022 15:14
Politisi PDIP Jadi Pengacara Bharada E, Namanya Ronny Talapessy
Ronny Talapessy

ERA.id - Salah satu tersangka pembunuhan Brigadir Yoshua (Brigadir J) yakni Bharada Richard Eliezer (Bharada E) mengganti pengacaranya.

Bharada E menunjuk Ronny Talapessy sebagai pengacara barunya. "Iya (saya ditunjuk sebagai pengacara baru Bharada E)," kata Ronny Talapessy saat dikonfirmasi, Jumat (12/8/2022).

Ronny menambahkan, dirinya ditunjuk sebagai pengacara Bharada E per tanggal 10 Agustus 2022 kemarin. Ronny mengatakan dirinya ditunjuk langsung oleh Bharada E sebagai pengacara.

"Iya, (saya ditunjuk menjadi pengacara oleh) orang tua dan bharada E, itu aja," ucapnya.

Namun, dia enggan menunjukkan surat kuasa yang ditandatangani oleh Bharada E. "Nggak, saya sudah sampaikan saya lawyernya," ucapnya.

Lebih lanjut, Ronny hanya mengatakan dirinya akan bekerja keras untuk membela Bharada E. Dia mengatakan pihaknya akan memastikan agar Bharada E mendapatkan keadilan yang seadil-adilnya.

Dikonfirmasi, Dirtipidum Bareskrim Polri Brigjen Andi Rian membenarkan Ronny menjadi pengacara baru Bharada E. "Iya betul (Ronny Talapessy jadi pengacara Bharada E)," kata Andi Rian.

Siapa Ronny Talapessy? Dia juga adalah Wakil Ketua DPD DKI Jakarta dari fraksi PDIP. Sebelumnya, Bareskrim Polri angkat bicara soal Bharada E, tersangka pembunuhan Brigadir Yosua mencabut kuasanya. Bareskrim Polri membenarkan Bharada E mencabut kuasanya terhadap Deolipa Yumara dan M Boerhanuddin.

"Pengacara bukan mengundurkan diri, tapi kuasa si pengacara dicabut oleh si pemberi kuasa," kata Dirtipidum Bareskrim Polri Brigjen Andi Rian kepada wartawan, Jumat (12/8/2022).

Andi Rian menambahkan Deolipa dan Boerhanuddin merupakan pengacara yang ditunjuk penyidik dalam rangka mendampingi Richard saat pemeriksaan.

Mereka berdua, sambungnya, ditunjuk penyidik untuk menggantikan Andreas Nahot Silitonga yang mengundurkan diri sebagai pengacara Bharada E.

"Mereka pengacara ditunjuk oleh penyidik untuk mendampingi Bharada RE dalam pemeriksaan pasca pengacara awal yang ditunjuk oleh tersangka FS untuk Bharada RE mengundurkan diri. Pasca pengacara awal yang ditunjuk oleh tersangka FS untuk Bharada RE mengundurkan diri," jelas dia.

Rekomendasi