Sore Ini, PKS Bakal Umumkan Sikap soal Pilpres 2024

| 30 Jan 2023 17:14
Sore Ini, PKS Bakal Umumkan Sikap soal Pilpres 2024
Juru Bicara PKS Muhammad Kholid. (Dok. PKS.id)

ERA.id - Partai Keadilan Sejahtera (PKS) bakal menggelar konferensi pers terkait Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024, termasuk soal dukungan terhadap Anies Baswedan dan Koalisi Perubahan.

Rencananya, konferensi pers akan digelar di Terminal 3 Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Tanggerang, Banten, Senin (30/1) sekitar pukul 17:30 WIB.

"Iya benar, Insyaallah," kata Juru Bicara PKS Muhammad Kholid saat dikonfirmasi, Senin (30/1/2023).

Terpisah, Koordinator Juru Bicara Partai Demokrat Herzaky menambahkan, konferensi pers untuk menyampaikan perkembangan terbaru dari Koalisi Perubahan.

"Rencananya ada konpers terkait Koalisi Perubahan di Terminal 3 Kedatangan Internasional Soekarno-Hatta. Mengenai perkembangan terbaru Koalisi Perubahan," kata Herzaky.

Dia mengatakan, konferensi pers akan dilakuan oleh perwakilan dari Partai NasDem, PKS, dan partainya yaitu Sudirman Said, Wakil Ketua Majelis Syuro PKS Moh Sohibul Iman, Sekjen PD Teuku Riefky H, dan Ketua DPP Nasdem Sugeng.

Seperti diketahui, Partai NasDem, Partai Demokrat dan PKS berencana membentuk Koalisi Perubahan dan mengusung mantan gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan sebagai calon presiden pada Pilpres 2024.

Adapun Partai Demokrat baru-baru ini menyatakan sikap akan mengusung Anies dan mengajak Partai NasDem dan PKS untuk segera mendeklarasikan Koalisi Perubahan.

Sementara PKS belum memberikan sikap resmi lantaran masih menunggu keputusan dari Majelis Syuro.

Rekomendasi