Prabowo Subianto ke Kaesang: Kakanda Sudah Deklarasi Sama Kita, Kalau Adiknya Enggak Dukung Kebangetan

| 25 Oct 2023 07:02
Prabowo Subianto ke Kaesang: Kakanda Sudah Deklarasi Sama Kita, Kalau Adiknya Enggak Dukung Kebangetan
Prabowo Subianto dan Kaesang Pangarep. (Antara)

ERA.id - Ketua Umum Partai Gerindra yang juga bakal calon presiden (bacapres) Prabowo Subianto mengaku lega mendapat dukungan dari Partai Solidaritas Indonesia (PSI). Dia mengatakan, dukungan dari partai berlambang bunga mawar itu sudah lama dinanti.

Hal itu disampaikan saat menghadiri acara yang digelar PSI bertajuk Konser Pilpres Santuy: OJO RUNGKAD di The Jakarta Theater, Jakarta Pusat, Selasa (24/10/2023).

"Saya hanya ingin mengatakan, terima kasih dukungan dari PSI. Ini saya tunggu-tunggu, kapan ini (deklarasi dukungan), sudah mepet, besok daftar," kata Prabowo sembari tertawa.

Lebih lanjut, dia juga menggoda Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep. Menurutnya, sangat keterlaluan apabila Kaesang tak mendukung dirinya.

Apalagi, Koalisi Indonesia Maju (KIM) sepakat mengusung dirinya dan Wali Kota Solo yang juga kakak kandung Kaesang, Gibran Rakabuming Raka sebagai bakal calon wakil presiden.

"Kakanda sudah kita deklarasikan sama kita, kalo adiknya enggak ya kebangetan," ucap Prabowo.

Sebelumnya, PSI resmi menyatakan dukungan kepada Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka sebagai capres dan cawapres 2024.

"Kami PSI siap mendukung bapak Prabowo Subianto dan Mas Gibran Rakabuming Raka senagai calon presiden dan calon wakil presiden 2024," kata Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep.

Dengan dukungan tersebut, PSI menjadi partai politik terakhir yang bergabung dalam Koalisi Indonesia Maju (KIM) bersama Partai Gerindra, Partai Golkar, Partai Demokrat, PAN, PBB, Partai Gelora, Partai Garuda, dan PRIMA.

Hadir dalam acara tersebut Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto, Ketua Umum PBB Yusril Ihza Mahendra, Ketua Umum Partai Gelora Anis Matta, Ketua Umum Partai Garuda Ahmad Ridha Sabana, Ketua Umum PRIMA Agus Jabo, Sekjen Partai Golkar Lodewijk F. Paulus, Sekjen PAN Eddy Soeparno, dan Sekjen Partai Demokrat Teuku Riefky Harsya.

Rekomendasi