Kaesang Ngaku Sudah Kantongi Nama Calon Gubernur Jakarta dari PSI, Siapa?

| 26 Apr 2024 20:50
Kaesang Ngaku Sudah Kantongi Nama Calon Gubernur Jakarta dari PSI, Siapa?
Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep masih merahasikan cagub yang diusung di Pilkada Jakarta 2024. (Dok. DPP PSI)

ERA.id - Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep mengaku sudah mengantongi nama untuk diusung partainya sebagai calon gubernur DKI Jakarta pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 2024 mendatang.

Meski begitu, dia tak mau membocorkan siapa sosok yang dijagokan PSI untuk bertarung di Pilkada Jakarta mendatang. Dia berjanji akan mengungkapnanya di waktu yang tepat.

"Sudah ada, sudah ada (nama untuk diusung sebagai calon gubernur Jakarta). Nanti kita keluarkan di saat yang tepat," kata Kaesang di Jakarta, Jumat (26/4/2024).

Putra bungsu Presiden Joko Widodo itu juga masih bungkam saat didesak membocorkan sosok yang akan diusung PSI pada Pilkada Jakarta 2024. Sambil berkelakar, Kaesang hanya memastikan sosok itu berwujud manusia. 

Meski begitu, dia menegaskan, siapapun tokoh yang diusung PSI dalam Pilkada serentak 2024, adalah sosok yang memiliki kesamaan nilai, visi dan misi dengan partai berlambang bunga mawar itu.

"Clue-nya, Insyaallah manusia," ucapnya.

"Kita sekali lagi, selama satu visi misi, PSI mau internal, eksternal, enggak masalah. Enggak ada spill, spill," imbuh Kaesang.

Sementara Wakil Ketua Umum PSI Andi Budiman menambahkan, partainya terbuka bekerja sama dengan partai politik manapun. Namun memang mengutamakan menjalin komunikasi dengan partai politik yang tergabung dalam Koalisi Indonesia Maju.

Sebagai informasi, Koalisi Indonesia Maju berisikan partai-partai politik pengusung pasangan calon presiden dan calon wakil presiden nomor urut dua, Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka. 

"Tentu kita akan lebih punya chemistry untuk bersinergi, bekerja sama dengan partai-partai yang memang ada di dalam koalisi. Tapi sekali lagi, kami membuka kesempatan kepada siapapun kandidat yang kami anggap punya visi dan misi dengan PSI untuk maju bersama," kata Andi.

Rekomendasi