Rombongan PAN Sambangi Istana Temui Jokowi, Zulhas Bantah untuk Bahas Kabinet

| 10 May 2024 19:08
Rombongan PAN Sambangi Istana Temui Jokowi, Zulhas Bantah untuk Bahas Kabinet
Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan. (Antara)

ERA.id - Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Zulkifli Hasan mengajak rombongan jajaran pengurus partainya menemui Presiden Joko Widodo di Istana Kepresidenan, Jakarta pada Jumat (10/5/2024) sore.

Zulhas, sapaan Zulkifli Hasan, membantah bahwa kunjungannya bersama rombongan pengurus PAN menemui Jokowi untuk melobi jatah menteri di kabinet baru di bawah kepemimpinan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka.

"Enggak. Ini teman-teman pecinta Pak Jokowi semua, pengagum Pak Jokowi semua. Ingin salaman, enggak ada hubungan lain-lain," kata Zulhas dikutip dari Antara.

Dia mengaku, para ketua dewan pimpinan daerah yang ikut ke Istana hanya ingin bertemu dan bersalaman langsung dengan Presiden Jokowi.

"Mereka belum pernah ketemu pak Presiden, belum pernah salaman, belum pernah lihat istana. Lihat ini wajahnya orang kampung dari Aceh sampai Papua, pengagum Pak Jokowi, tapi belum pernah liat Jokowi," katanya.

Zulkifli Hasan yang juga Menteri Perdagangan (Mendag) di era Kabinet Indonesia Maju (KIM) menyebut maksud kedatangannya ke Istana Kepresidenan adalah untuk mengucapkan terima kasih atas bantuan Presiden.

"Enggak lah, ini mau mengucapkan terima kasih sama Pak Jokowi sudah bantu," katanya.

Zulkifli bersama rombongan tiba di Kompleks Istana Kepresidenan Jakarta sekitar pukul 15.25 WIB menggunakan satu unit bus.

Rekomendasi