Prabowo Bakal Pertahankan Menteri Jokowi untuk Kabinetnya

| 09 Oct 2024 15:55
Prabowo Bakal Pertahankan Menteri Jokowi untuk Kabinetnya
Sekretaris Jenderal Partai Gerindra Ahmad Muzani di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta. (Era.id/Gabriella Thesa)

ERA.id - Presiden terpilih Prabowo Subianto dikabarkan berencana mempertahankan sejumlah menteri Kabinet Indiensia Maju di era pemerintahan Presiden Joko Widodo. Hal itu dikonfirmasi oleh Sekretaris Jenderal (Sekjen) Partai Gerindra Ahmad Muzani.

"Setahu saya ada," katanya di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (9/10/2024).

Menurutnya, hal ini bukan kabar yang mengejutkan. Sebab sebelumnya dalam sejumlah kesempatan, Prabowo menyampaikan ketertarikannya terhadap sejumlah nama yang dinilai memiliki kinerja bagus.

Dia mengatakan, Prabowo memang berniat mempertahankan menteri-menteri di era Jokowi yang berkinerja baik untuk membantu di pemerintahan mendatang.

"Kan Pak Prabowo sudah ngomong kalau nama-nama dari kabinet Pak Jokowi yang bagus-bagus akan juga dipakai untuk membantu beliau. Ya nama-nama yang dianggap bagus dan cukup fit dipakai," kata Muzani.

Disinggung soal nama Pratikno, dia mengaku tak tahu siapa-siapa saja yang akan dipertahankan.

Diketahui, Pratikno merupakan menteri sekretaris negara (mensesneg) di era Jokowi.

"Saya enggak paham satu per satu pokoknya setahu saya ada," kata Muzani.

Dia menambahkan, penyusunan nomenklatur sudah mulai dilakukan. Bahkan sejumlah kandidat menteri secara bertahap dipanggil bertemu Prabowo.

Namun Muzani masih tak mau membocorkan berapa pastinya jumlah kementerian dan lembaga di era pemerintahan Prabowo nantinya.

"Orang dan nomenklatur sudah mulai disusun dan bahkan sudah mulai ada yang dipanggil," kata Muzani.

Rekomendasi