ERA.id - Wakil Ketua Dewan Pembina Gerindra, Fadli Zon menanggapi Edhy Prabowo yang mundur dari jabatan Menteri Kelautan dan Perikanan dan partai. Ia menilai hal tersebut sebagai langkah yang bijak.
"Setelah penetapan tersangka tengah malam ini, EP mundur dari Partai dan Menter KKP. Langkah bijak," cuit Fadli lewat Twitter @fadlizon, Kamis (26/11/2020).
Meski rekan separtainya ditangkap KPK, Fadli tetap mengapresiasi kerja KPK. Lalu ia juga meminta KPK untuk bisa segera menemukan politisi PDIP, Harun Masiku yang menjadi tersangka suap komisioner KPU Wahyu Setiawan.
"Apresiasi kerja @KPK_RI. Semoga bisa juga temukan Harun Masiku yang masih 'hilang' seperti ditelan bumi," katanya.
Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menangkap Menteri Kelautan dan Perikanan Edhy Prabowo pada Rabu (25/11/2020) dini hari. Diduga penangkapan tersebut terkait dengan ekspor benur.
"Benar KPK tangkap, terkait ekspor benur," ujar Wakil KPK Nurul Ghufron saat dikonfirmasi, Rabu (25/11/2020).