Pesan Ahok Untuk Anak Muda: Jangan Takut Miskin

| 12 Feb 2021 19:12
Pesan Ahok Untuk Anak Muda: Jangan Takut Miskin
Ahok

ERA.id - Mantan Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok mendorong agar anak muda tidak perlu segan terjun ke dunia politik. Namun sebaiknya dengan sebuah janji yang dilaksanakan dengan teguh untuk tak pernah kompromi bila bicara soal kebenaran dan keadilan.

Ahok mengingatkan, ketika sudah mantap menjadi politisi maka harus siap mengorbankan kepentingan pribadi di atas kepentingan masyarakat. 

"Kita jangan pernah kompromi kalau bicara dan kebenaran atau keadilan. Ketika anda memutuskan menjadi seorang politisi, anda itu sebetulnya sudah siap mengorbankan anda untuk kepentingan orang banyak," ujar Ahok dalam acara 'Imlekan Bareng Banteng' secara daring, Jumat (12/2/2021).

Dia juga menegaskan, jangan pernah memiliki pemikiran untuk menjadi kaya kalau ingin menjadi politisi, tapi juga jangan takut jatuh miskin. Berdasarkan pengalamannya, jika seseorang punya nama yang baik, jujur, bisa bekerja, maka takkan mungkin kelaparan. 

"Kalau anda mau cari kaya, jangan jadi politisi. jadi pengusaha saja," kata Ahok.

"Tapi kalau kamu punya nama yang baik jujur, bisa kerja, nggak mungkin lah kamu nggak bisa makan. Pasti semua orang akan mempekerjakan kamu. Jangan takut miskin. Tetap berdiri teguh untuk kebenaran keadilan dan tentu perikemanusiaan," imbuhnya.

Oleh karenanya, Ahok mengajak semua rakyat Indonesia bersama-sama berdiri teguh dengan tegap untuk kebenaran, keadilan, perikemanusian, dan tentu untuk kemajuan bangsa Indonesia. 

"Itulah yang paling penting. Karena itu saya berdoa, di akhir hidup, saya mempunyai nama baik itu," pungkas Ahok. 

Tags : ahok pdip imlek
Rekomendasi