Yahya Waloni Tantang Dilaporkan karena Sebut Firman Tuhan Umat Kristen Palsu, Ferdinand: Dilaporkan Pasti Mewek

| 05 Apr 2021 12:51
Yahya Waloni Tantang Dilaporkan karena Sebut Firman Tuhan Umat Kristen Palsu, Ferdinand: Dilaporkan Pasti Mewek
Yahya Waloni. (Foto: Istimewa)

ERA.id - Ustaz Yahya Waloni kembali berulah. Kali ini ia menantang umat Kristiani untuk melaporkan dirinya karena menyebut firman Tuhan umat Kristen palsu semua. 

Tantangan itu disampaikan saat mengisi sebuah ceramah agama. Dilihat video ceramahnya yang tayang di kanal YouTube Termometer Islam, Yahya Waloni menantang umat Kristen melaporkan dirinya ke pengadilan.

"Saya begini keras, ceramah ke sana ke mari orang Kristen nggak lapor saya ke pengadilan. Coba lapor, coba laporkan saya, baru doktor saya akan muncul," kata Yahya Waloni dalam tayangan video berjudul "Mengupas Tentang Kekristenan" dikutip dari Makassar Terkini, Senin (5/4/2021).

Pendakwah asal Manado itu juga mengatakan bahwa firman Tuhan yang dibacakan pendeta saat ibadah Minggu semuanya palsu. Yahya Waloni juga menyebut bahwa firman Tuhan umat Kristen adalah bikinan dirinya.

"Di Kristen omong kosong hari Minggu pagi firman Tuhan. Firman Tuhan apa, saya yang bikin kok. Palsu semua. Omong kosong, gak ada yang betul. Palsu semua," ungkap Yahya.

Menanggapi itu, politikus Partai Demokrat Ferdinand Hutahaean berang. Ia menyebut bahwa tindakan Yahya Waloni yang kerap merendahkan agama lain tidak boleh dibiarkan.

"Kasihan kalau dilaporkan, pasti mewek2," kata Ferdinand di akun Twitternya.

"Tp kalau dibiarkan, orang ini akan terus berulah..!!," tambah dia.

Dalam potongan ceramah yang diunggah YouTube Termometer Islam, Yahya juga menantang umat Kristen agar melaporkan dirinya ke pihak berwajib. "Lapor saja, coba orang Kristen lapor. Gak berani lapor," tuturnya.

Selain itu, Yahya juga menyebut nama mantan Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok yang dilaporkan lantaran menyinggung Al-Qur'an surat Al-Maidah ayat 51.

"Ahok cuma satu ayat Al-Maidah, dikurung. Nih ribuan ayat, bagaimana saya tidak tahu saya sering ke gereja. Firman (Kristen) Yahya dan kawan-kawannya yang buat," ujarnya.

Rekomendasi