ERA.id - Karangan bunga dari sejumlah tokoh terpajang di kediaman mendiang penyair dan praktisi kebudayaan Toeti Heraty Noerhadi di Jalan Cemara, Menteng, Jakarta Pusat, Minggu.
Menurut pantauan VOI, (13/6/2021), nama yang terpampang dalam karangan bunga tersebut mencakup Basuki Tjahaja Purnama (Ahok, keluarga BJ. Habibie, sastrawan Goenawan Muhammad, anggota DPR RI Benny K. Harman, Rektor Universitas Indonesia, hingga istri Anies Baswedan, Fery Farhati.
Sebelumnya, pada Minggu, (13/6/2021), tersiar kabar bahwa Guru Besar Purnabakti Fakultas Ilmu Budaya UI itu meninggal dunia. Berita itu disampaikan oleh mantan Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) Jimly Asshiddiqie via Twitter.
"Innalillahi wainna ilaihi rojiuun. Prof. Dr. Toetty Herati Noerhadi Rooseno telah meninggal dunia, keluarga besar UI, dunia ilmuwan dan cendekiawan Indonesia pada umumnya turut berduka. Kita doakan yg terbaik utk almarhumah. Alfatihah," tulis Jimly.
Toeti Heraty dikenal sebagai penyair dosen pejabat pakar filsafat, dan kebudayaan. Sulung dari enam bersaudara ini lahir di Bandung, 27 November 1933.
Toeti Heraty, yang pernah menjabat Ketua Dewan Kesenian Jakarta 1982-1985, menerbitkan sejumla kumpulan puisi. Salah satu kumpulan puisi Toety Heraty adalah 'Sajak-Sajak 33' yang memuat beberapa puisi seperti 'Siklus' hingga 'Geneva Bulan Juli'.
Toeti digelari Doktor Filsafat dari Universitas Indonesia pada tahun 1979.
Toeti dimakamkan di TPU Karet Bivak Blok AAii BLAD 5a.