Meninggal, Ki Manteb Dimakamkan Protokol COVID-19

| 02 Jul 2021 13:28
Meninggal, Ki Manteb Dimakamkan Protokol COVID-19
Ki Manteb Sudarsono (Foto: @ki-manteb_soedharsono_Official)

ERA.id - Ki Manteb Sudarsono meninggal dunia di kediamannya Jumat (2/7/2021) pagi. Rencananya, dalang yang dikenal dengan jargon ‘Pancen Oyee’ ini dimakamkan dengan standar protokol COVID-19.

Kabar duka meninggalnya Ki Manteb dibenarkan oleh keponakannya, Ade Irawan. Melalui sambungan telepon, ia mengatakan Ki Mantem meninggap pada Jumat pagi pukul 09.45 WIB. Dalang kenamaan ini sudah dirawat sejak Senin awal pekan ini karena kesehatannya menurun.

”Sudah sakit sejak Senin,” katanya.

Ade menceritakan, sebelum sakit Ki Manteb sempat pergi ke Jakarta bersama istri dan anaknya untuk kebutuhan pentas pekan lalu.

Sekembalinya dari pentas di Jakarta, Ki Manteb sempat melakukan pentas live streaming di rumah pada Minggu (29/6/2021).

Dan senin awal pekan ini Ki Manteb mulai sakit dan keluarga memanggil dokter ke rumah. Sejak Senin Ki Manteb mendapat perawatan di rumah dengan dipasang tabung oksigen dan infus. Kemudian pada Kamis, ia bersama istri dinyatakan positif COVID-19 melalui swab antigen.

”Tes-nya Kamis kemarin. Karena rumah sakit masih penuh maka dirawat dulu di rumah. Sebenarnya pagi ini sudah dapat tempat di rumah sakit Jati Husada, tapi ternyata pagi ini sudah ndak ada,” katanya.

Untuk pemakaman, rencananya jenazah akan dikebumikan di pemakaman keluarga yang ada di Dukuh Suwono, Desa Doplang, Kecamatan Karangpandan, Karanganya. ”Kalau jam-nya kami belum bisa memastikan. Kami masih menunggu petugas dari BPBD (Badan Penanggulangan Bencana Daerah) untuk pemakamannya,” katanya.

Rekomendasi