ERA.id - Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan memperkirakan status Pandemi Covid-19 di Indonesia akan berubah menjadi Endemi pada Januari 2022 mendatang jika berhasil melewati libur Natal dan tahun baru dengan baik.
Presiden Joko Widodo pun, kata Luhut, menekankan kepada semua menterinya untuk berhati-hati dan menyiapkan dengan tepat seluruh langkah mitigasi menghadapi gelombang ketiga akibat libur di akhir tahun tersebut.
"Untuk persiapan itu terutama mendorong penggunaan peduli lindungi dan vaksinasi," ujar Luhut dalam Konferensi Pers virtual pada Senin (18/10/2021).
Dia pun yakin dengan melihat berbagai perkembangan yang ada, Indonesia bisa segera keluar dari Pandemi Covid-19.
"Saya yakin kita semua sudah lelah berhadapan dengan Pandemi Covid-19," tambah dia.
Keberhasilan Indonesia mengendalikan varian Delta, jelas dia, hingga saat ini menegaskan semua pihak bisa mengatasi berbagai permasalahan dan tantangan ke depan. "jika kita melakukannya secara kompak," tambah dia.
Dia pun mengajak semua pihak bersama-sama membantu agar menjaga Covid-19 tidak kembali melonjak.
"Tetap gunakan masker, ajak keluarga, saudara, dan teman-teman yang belum divaksin untuk segera divaksin, dan jangan lupa untuk terus secara disiplin menggunakan Peduli Lindungi," pungkas dia.
Sebelumnya, Pemerintah memperpanjang masa PPKM di Indonesia sejak 19 Oktober hingga 1 November 2021.
"Mulai besok akan ada 54 kabupaten kota di level 2, 9 kabupaten kota di level 1," kata Luhut dalam jumpa pers pada Senin (18/10/2021).