ERA.id - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan tak menampik bahwa undangan dirinya menghadiri hari lahir (harlah) Partai Persatuan Pembangunan (PPP) ke-49 di Yogyakarta.
Anies menyatakan masih menjabat sebagai Gubernur DKI hingga beberapa bulan mendatang. Setelah jabatan itu rampung, ia akan menentukan langkah selanjutnya.
"(Isyarat pencapresan dari PPP) Itu ditanyakan ke PPP," kata dia usai berbicara di hadapan massa PPP di gedung JEC, Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta, Senin siang (31/1).
Anies berkata akan menuntaskan dulu semua program dan janjinya di Jakarta. Setelah itu, ia akan memikirkan langkah selanjutnya, terutama dalam bursa pilpres 2024.
Ia meminta untuk didoakan agar dapat menyelesaikan jabatannya di Jakarta sebelum melanjutkan karir politiknya. "Kita jalani setiap amanah dengan sebaik-baiknya. Doakan ini bisa tuntas. Doakan yang dikerjakan di Jakarta menjadi berkah,” kata Anies.
Menurutnya, selama menjabat Gubenur DKI Jakarta ia berupaya mewujudkan kesetaraan, keadilan, dan persatuan.
"Persatuan itu hanya bisa dipertahankan bila ada rasa keadilan. Tidak mungkin bisa membangun persatuan dalam ketimpangan. Ketimpangan sangat sulit menghadirkan persatuan,” lanjutnya.
Hal itu diwujudkan dengan berbagai pembangunan infrastruktur, seperti sarana transportasi dan stadion Jakarta International Stadium. “Semoga apa yang kita lakukan di Jakarta menjadi inspirasi,” ucapnya.