Jenazah Eril Tiba di Kargo Bandara Soetta, Keluarga Lakukan Proses Serah Terima Jenazah

| 12 Jun 2022 16:13
Jenazah Eril Tiba di Kargo Bandara Soetta, Keluarga Lakukan Proses Serah Terima Jenazah
Kakak dari Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, yakni Erwin Muniruzaman (berpeci) (Dok. Istimewa)

ERA.id - Jenazah Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril sudah tiba di kargo jenazah Bandara Soekarno-Hatta. Nampak Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil dan Ketua Umum PSSI Muhamad Iriawan.

Istri Kang Emil sapaan Ridwan Kamil, Atalia Praratya juga telah berada di tempat tersebut. Sejumlah tokoh juga berencana hadir di lokasi kargo jenazah. Diantaranya Mensesneg Pratikno dan Menteri BUMN Erick Thohir.

Mobil ambulans jenazah berwarna hitam juga sudah bersiaga di kargo jenazah. Selanjutnya, dilakukan proses serah terima jenazah dari kementerian luar negeri kepada keluarga. Prosesi serah terima jenazah diperkirakan akan menghabiskan waktu selama 30 menit.

Selanjutnya, rombongan yang akan membawa jenazah Eril ke Pakuan, Bandung. Jenazah akan disemayamkan dan disalatkan di Gedung Pakuan. Esok hari, keluarga akan memakamkan jenazah Eril di Islamic Center Baitul Ridwan.

Polresta Bandara Soekarno-Hatta (Soetta), Kota Tangerang menerjunkan 120 personel untuk pengawalan proses kedatangan jenazah Emmeril Khan Mumtaz, putra dari Gubernur Jawa Barat pada Minggu (12/6/2022).

Rekomendasi