Penyebab Kebakaran Kapal di Tegal Diduga Karena Korsleting

| 15 Aug 2023 17:25
Penyebab Kebakaran Kapal di Tegal Diduga Karena Korsleting
Petugas berusaha memadamkan api di Pelabuhan Jongor, Kota Tegal, Provinsi Jawa Tengah. (Foto: Antara)

ERA.id - Pelabuhan Jongor, Tegalsari, Kota Tegal, Jawa tengah dilanda kebakaran pada Senin (14/82023) malam. Sebanyak puluhan kapal terkena dampak dari insiden tersebut. Namun, dilaporkan tidak terdapat korban jiwa dalam peristiwa kebakaran itu. Penyebab kebakaran kapal di Tegal akan dijelaskan di bawah ini.

Awal Mula Peristiwa Terjadi

Polisi menjelaskan, kebakaran membuat hangus sejumlah kapal. Cuaca yang diikuti tiupan angin kencang, menjadikan penyebaran api mudah menjalar ke kapal lain. Apalagi kapal-kapal di pelabuhan ini bersandar dengan jarak yang sangat rapat.

Dari informasi sementara yang didapatkan di lokasi kejadian, api bersumber dari sebuah kapal yang bersandar di dekat SPBU Pelabuhan Kota Tegal. Api menjalar ke kapal-kapal di sekitarnya disebabkan oleh hembusan angin yang cukup kencang.

"Api berasal dari kapal yang bersandar di dekat SPBU. Api yang sangat kencang melahap kapal-kapal yang saling berhimpitan," jelas Narto sebagai salah satu nelayan.

Kapal nelayan yang terbakar masih mengeluarkan asap meski api sudah padam. (Foto: Tangkap layar video/Dok. Polda Jateng)

Sebanyak 52 Unit Kapal Terbakar

Ketua Himpunan Nelayan Seluruh Indonesia (HNSI) Jawa Tengah, Riswanto mengatakan kebakaran kapal di Pelabuhan Jongor, Tegalsari, Tegal, termasuk insiden yang terbesar. Kebakaran tersebut membuat 52 unit kapal hangus.

"Kami prihatin, kejadian ini merupakan yang terbesar dan terbanyak. Jumlah kapal yang terbakar paling banyak," Riswanto menjelaskan.

Menurut Riswanto, kejadian tersebut merupakan insiden paling besar dengan jumlah korban kapal paling banyak. Dari info yang diterangkan, pada Selasa dini hari jumlah kapal yang menjadi korban ada sebanyak 51 unit. Selanjutnya tidak lama, terdapat tambahan sehingga jumlah total menjadi 52 unit.

Di bawah ini adalah daftar sementara kapal terbakar dari peristiwa kebakaran yang terjadi pada Senin (14/8) kemarin:

  • H Sumi (2 kapal)
  • H Sahro (2 kapal)
  • H Durono (1 Kapal)
  • Wasno (1 Kapal)
  • Cipto (1 kapal)
  • H Leman (3 kapal)
  • Sidur (2 kapal)
  • H Jaroh (1 kapal)
  • Rena (3 kapal)
  • H Lani (5 kapal)
  • H Surya (1 kapal)
  • H Suryadi (1 kapal)
  • H Sudin (1 kapal)
  • H Rais (4 kapal)
  • H Isa (5 kapal)
  • Yono (3 kapal)
  • H Riswanto (2 kapal)
  • Gimin (1 kapal)
  • Tarto (1 kapal)
  • H Kroni (1 kapal)
  • Ook (1 kapal)
  • Awi (1 kapal)
  • Harjo (1 kapal)
  • Ade Purwanto (1 kapal)
  • Hj Kastijah (1 kapal)
  • H. Supri (2 kapal)

Penyebab Kebakaran Kapal di Tegal Diduga Karena Korslet

Sementara itu, gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo mengatakan, korsleting diduga sebagai pemicu kebakaran puluhan kapal di Pelabuhan Jongor, Tegalsari, Tegal. Dari informasi yang didapatkan, ada kapal yang mengalami korsleting listrik hingga mengakibatkan terbakar.

"Sampai pagi ini, Wali Kota Tegal terus mengupdate, tim dari Pemprov juga sudah kami turunkan ke lapangan. Tidak ada korban jiwa dalam musibah itu," jelas Ganjar.

"Saya juga minta Wali Kota Tegal untuk mendata, termasuk mengecek apakah kapal yang terbakar itu diasuransikan. Kalau tidak, kita berikan bantuan," lanjutnya.

Peristiwa kebakaran kapal seperti di Tegal, juga sempat terjadi di beberapa daerah pesisir Jateng seperti di Pati dan Rembang. Hal itu menjadi evaluasi untuk beberapa pihak, termasuk dari pengelola pelabuhan mengenai parkir.

Demikianlah ulasan tentang penyebab kebakaran kapal di Tegal yang terjadi pada Senin (14/8/2023) malam lalu.

Ikuti artikel-artikel menarik lainnya juga ya. Kalo kamu mau tahu informasi menarik lainnya, jangan ketinggalan pantau terus kabar terupdate dari ERA dan follow semua akun sosial medianya! Bikin Paham, Bikin Nyaman…

Rekomendasi