Luncurkan Sesuatu, Upaya Bisnis Transportasi Online Gaungkan Kampanye Terbaru

| 26 Sep 2024 13:48
Luncurkan Sesuatu, Upaya Bisnis Transportasi Online Gaungkan Kampanye Terbaru
Dok. inDrive

ERA.id - Mengutamakan keamanan, kenyamanan, dan transparansi bagi pengguna adalah hal penting untuk meningkatkan kualitas layanan. Salah satunya meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya keselamatan berkendara dan pelestarian lingkungan.

Wahyu Ramadhan, Communication Manager inDrive Indonesia menyampaikan, pihaknya sangat antusias dengan pelaksanaan kampany. Ia berharap ini menjadi motivasi bagi kami untuk terus berinovasi dalam menghadirkan layanan yang aman dan nyaman. Kami berharap kampanye ini dapat menginspirasi masyarakat untuk lebih peduli terhadap keselamatan berkendara dan lingkungan sekitar.

"#inDriveJalankemBALI, melalui kampanye ini kami berharap dapat memberikan dampak positif, baik bagi masyarakat maupun para driver inDrive. Kami juga melihat antusiasme masyarakat Bali yang luar biasa terhadap peluncuran jaket dan helm baru ini. Hal ini menjadi motivasi bagi kami untuk terus berinovasi dalam menghadirkan layanan yang aman dan nyaman," ujarnya dalam siaran resmi yang diterima Era.id.

Andika Marfi, seorang influencer yang aktif di Bali, menyatakan, "Saya tertarik untuk terlibat dalam kampanye ini karena melihat komitmen inDrive dalam mengedepankan keselamatan dan kepedulian terhadap lingkungan. Bagi saya, inisiatif seperti ini sangat penting, terutama di Bali yang menjadi rumah bagi banyak komunitas dan destinasi wisata. Melalui aksi bersih-bersih pantai, saya ingin mengajak masyarakat, terutama followers saya, untuk lebih peduli dan berkontribusi dalam menjaga kebersihan pantai kita. Harapannya, langkah kecil ini bisa membawa perubahan besar."

Kali ini, inDrive akan melaksanakan kampanye bertajuk #inDriveJalanKemBALI, yang bertujuan untuk mempererat hubungan dengan komunitas lokal, khususnya para pengemudi dan mitra, serta meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya keselamatan berkendara dan pelestarian lingkungan. Melalui kampanye ini, inDrive ingin menyampaikan pesan pentingnya solidaritas dan kepedulian terhadap lingkungan kepada masyarakat Bali.

Diandra Wardhani, Sales and Marketing Manager Pepito Divisi F&B, menyampaikan, "Sebelumnya saya ucapkan selamat kepada inDrive atas peluncuran jaket dan helm terbarunya. Selain itu, kami berharap kegiatan bersih-bersih pantai ini dapat memberikan dampak positif bagi masyarakat Bali. Pepito sangat antusias menjadi bagian dari kampanye ini karena sejalan dengan visi kami untuk memberikan kontribusi nyata bagi masyarakat dan lingkungan. Kampanye ini menjadi menarik bagi kami karena tidak hanya menekankan pentingnya keselamatan berkendara tetapi juga mengajak masyarakat untuk lebih peduli terhadap kebersihan lingkungan. Kolaborasi ini menjadi langkah awal untuk menciptakan perubahan yang lebih baik."

Rekomendasi