Larangan Pakai Bulu Mata Palsu di Tanzania

| 12 Sep 2018 05:30
Larangan Pakai Bulu Mata Palsu di Tanzania
Ilustrasi (Pixabay)
Jakarta, era.id - Ketua Parlemen Nasional Tanzania, Job Ndugai pada Senin (10/9) melarang anggota parlemen perempuan, apalagi anggota parlemen laki-laki untuk menggunakan bulu mata dan kuku palsu saat berada di area gedung parlemen.

"Dengan wewenang yang diberikan kepada saya oleh Undang-Undang Dasar negeri ini, saya sekarang melarang semua perempuan anggota parlemen memakai bulu mata palsu dan kuku palsu memasuki Gedung Parlemen," kata Ndugai di Majelis Tanzania sebagaimana kami kutip dari Antara, Rabu (12/9/2018).

Ndugai juga mengatakan, ia telah berkonsultasi dengan para ahli sebelum memutuskan apakah akan melarang atau tidak perempuan anggota parlemen memakai make-up tebal.

Tapi, keputusan yang diambil Ndugai memang bukan sembarangan. Sebelumnya, Wakil Menteri Kesehatan, Pembangunan Masyarakat, Gender, Orang Tua dan Anak-Anak, Faustine Ndugulile mengatakan kepada parlemen bahwa perempuan yang memakai bulu mata palsu dan kuku palsu menghadapi beberapa masalah kesehatan.

Nduguli mengatakan, setiap tahun Rumah Sakit Nasional menerima sedikitnya 700 perempuan dengan masalah kesehatan yang berkaitan langsung dengan penggunaan bulu mata palsu, kuku palsu dan pemutih kulit.

Wakil menteri tersebut menanggapi satu pertanyaan yang diajukan oleh Fatuma Toufig, Anggota Parlemen Kursi Khusus dari partai yang memerintah, Chama Cha Mapinduzi. Fatuma Toufig ingin mengetahui jumlah perempuan yang telah sangat dipengaruhi oleh penggunaan bulu mata palsu.

Nduguli mengatakan, bulu mata palsu dan kuku palsu tidak termasuk di dalam kosmetika sebagaimana ditetapkan di Peraturan Makanan, Obat dan Kosmetika Tanzania 2003. Akta itu menetapkan peraturan yang efisien dan menyeluruh dan memantau makanan, obat, peralatan medis, kosmetika, obat herbal dan racun.

Rekomendasi