CIA Sudah Dengar Rekaman Pembunuhan Khashoggi

| 25 Oct 2018 17:57
CIA Sudah Dengar Rekaman Pembunuhan Khashoggi
Direktur CIA, Gina Haspel (Sumber: Instagram/@ginahaspel)
Jakarta, era.id - Badan intelijen Amerika Serikat (CIA) telah dipastikan terjun dalam penyelidikan pembunuhan wartawan veteran asal Arab Saudi, Jamal Khashoggi. Direktur CIA, Gina Haspel bahkan dikabarkan telah mendengar langsung rekaman suara interogasi dan pembunuhan Khashoggi.

Sebagaimana ditulis Washington Post, Haspel dikabarkan berangkat dalam sebuah perjalanan rahasia ke Turki pada Senin (22/10). "(Haspel) mendengarkan rekaman suara selama kunjungannya. Hal ini disampaikan oleh orang terdekatnya selama pertemuan," ucap sumber Washington Post yang kami kutip pada Kamis (25/10/2018).

Menurut sumber yang diketahui berada dalam lingkaran intelijen, rekaman suara itu diyakini mampu memberikan petunjuk penting dalam penyelidikan kasus Khashoggi. Buat Amerika Serikat, rekaman tersebut akan jadi kekuatan untuk mendorong Arab Saudi bertanggung jawab dalam pembunuhan Khashoggi.

Terkait kunjungan rahasia Haspel, perjalanan itu dijelaskan dilakukan ketika Presiden Turki, Recep Tayyip Erdogan tengah melakukan pidato di depan parlemen untuk mendorong pengungkapan kasus pembunuhan Khashoggi yang terjadi di Konsulat Arab Saudi di Istanbul, Turki.

Khashoggi dinyatakan hilang sejak 2 Oktober lalu. Belakangan, Khashoggi dipastikan tewas dibunuh. Penyelidikan terus berlanjut. Pihak Kerajaan Arab Saudi dikaitkan kuat dengan pembunuhan Khashoggi. Terungkapnya identitas orang-orang yang diduga kuat sebagai Hit Squad pembunuh Khashoggi belakangan diketahui merupakan anggota elite pasukan kerajaan.

Dunia, hingga saat ini terus mendesak Arab Saudi membuka segala hal yang mereka ketahui soal kematian Khashoggi. Namun, hingga saat ini, pihak kerajaan terus mengelak. Karenanya, temuan rekaman suara pembunuhan Khashoggi diharapkan jadi kunci untuk membuka segala tabir yang menyelimuti kasus pembunuhan Khashoggi.

Rekomendasi