Pesawat Air India Nyangkut di Bandara Stockholm

| 29 Nov 2018 17:59
Pesawat Air India <i>Nyangkut</i> di Bandara Stockholm
Pesawat Air India tersangkut di Bandara Swedia (Foto: Twitter @Jadecnew)
Stockholm, era.id - Sebuah pesawat dari maskapai penerbangan Air India menabrak gedung yang berada di Bandara Arlanda, Stockholm, Swedia. Beruntung tak ada korban jiwa dari pesawat yang membawa 179 penumpang dari New Delhi, India tersebut.

Mengutip dari Times of India, Kamis (29/11/2018) ujung sayap dari pesawat Air India tersangkut salah satu gedung yang berada di area taxi way menuju gerbang garbarata, pada pukul 05.45 waktu setempat. 

"179 penumpang telah diturunkan melalui tangga berjalan menuju terminal," kutip era.id.

 

Menurut situs otoritas pengelola bandara, insiden itu terjadi 50 meter dari terminal 5 yang merupakan terminal utama penerbangan luar negeri di Swedia.

Akibat kejadian itu, ujung sayap dari Boeing 787-800 Dreamliner milik maskapai Air India mengalami kerusakan cukup serius. Untuk sementara waktu pesawat dari maskapai India itu pun tak diperboleh untuk terbang. 

 

Pihak kepolisian setempat juga masih menyelidiki penyebab insiden tersebut. 

"Untuk sementara waktu pilot dan kru pesawat dibebas tugaskan untuk penyelidikan dan investigasi selanjutnya," kata petugas kepolisian setempat.

 

Rekomendasi