Sandiaga Olahraga Bareng Agus Yudhoyono Jelang Debat

| 17 Mar 2019 11:05
Sandiaga Olahraga Bareng Agus Yudhoyono Jelang Debat
Cawapres Sandiaga Uno bertukar jersey dengan AHY usai bermain basket. (Twitter @Sandiuno)
Jakarta, era.id - Cawapres nomor urut 02 Sandiaga Salahuddin Uno mengisi waktu yang tersisa jelang penampilannya dalam debat ketiga di Hotel Sultan, Jakarta, dengan berolahraga di GOR Bulungan.

Tidak sendirian, mantan Wakil Gubernur DKI Jakarta ini juga mengajak serta Komando Satuan Tugas Bersama (Kogasma) Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY). Keduanya tampak menikmati permainan basket dengan riuh ramainya suporter yang memberikan semangat.

Usai lari pagi dan bermain basket, AHY --sapaan akrab Agus Yudhoyono-- menyampaikan permintaan maaf kepada Sandiaga karena tidak dapat menghadiri debat ketiga.

"Nah, justru itu saya mohon maaf sekali Pak Sandi karena nanti malam saya sudah harus mempersiapkan diri perjalanan ke Kalimantan dan Sumatera," ujar AHY di GOR Bulungan, Jakarta Selatan, Minggu (17/3/2019) pagi.

Permintaan maaf tersebut langsung ditanggapi dengan santai oleh Sandiaga yang memang berada di sebelahnya. "Tidak apa, terima kasih," ucap Sandi.

 

Meski tidak menyaksikan langsung debat ketiga, AHY yakin Sandiaga mampu memberikan pencerahan yang terbaik kepada masyarakat. Dia tidak lupa dirinya berdoa dan memberikan semangat kepada pasangan dari capres, Prabowo Subianto ini.

Setelah bermain basket, Sandiaga dan AHY bertukar jersey. Kedua jersey tersebut identik berwarna biru. Milik AHY biru tua bertuliskan "AHY Demokrat" dengan No. 14 sementara milik Sandiaga berwarna biru muda bertuliskan angka 02.

Supaya kalian tahu, cawapres nomor urut 02 Sandiaga Uno nantinya akan berhadapan dengan cawapres nomor urut 01 Ma'ruf Amin dalam debat ketiga. Debat yang dilakukan di Hotel Sultan, Jakarta ini mengambil tema pendidikan, kesehatan, ketenagakerjaan, sosial dan budaya. 

Acara debat ini juga akan ditayangkan di beberapa televisi swasta seperti Trans 7, Trans TV, dan CNN Indonesia TV dan moderator yang akan memimpin jalannya debat adalah Alfito Deannova dan Putri Ayuningtyas.

Rekomendasi