Virus Korona Antarmanusia di Singapura, WNI Diimbau Waspada

| 05 Feb 2020 13:21
Virus Korona Antarmanusia di Singapura, WNI Diimbau Waspada
WNI dari Wuhan (Kemlu)
Jakarta, era.id - Singapura mengonfirmasi kasus penularan virus korona baru yang menular antarmanusia. Disebutkan ada tiga warga Singapura dan satu warga negara Indonesia positif terjangkit virus korona tanpa ada riwayat kunjungan ke China.

Kementerian Luar Negeri (Kemlu) mengaku sudah mendapat laporan dari Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) di Singapura. Dari kabar terakhir, satu orang WNI tersebut sudah mendapatkan perawatan intensif di Singapore General Hospital (SGH).

"Informasi terakhir yang bersangkutan dirawat di salah satu rumah sakit di Singapura," ujar Plt Jubir Kemlu Teuku Faizasyah kepada era.id, Rabu (5/2/2020).

Meski sudah ada WNI yang positif terjangkit virus korona, Teuku Faizasyah mengaku pemerintah belum melakukan langkah lanjutan untuk mengevakuasi sekitar 200.000 WNI yang tinggal di Negeri Singa.

Dia mengatakan, saat ini KBRI hanya mengimbau kepada WNI untuk menjaga kesehatan agar terhindar dari virus korona.

"Tidak ada (evakuasi). WNI diimbau untuk menjaga kesehatan dan menghindari kerumunan," kata Teuku Faizasyah.

Dilansir dari Channel News Asia, Kementerian Kesehatan Singapura (MOH) menyebutkan empat dari enam kasus baru yang terkonfirmasi di Singapura diduga tertular dari turis-turis asal China. Empat kasus itu disebut sebagai kasus virus korona dengan penularan lokal pertama di Singapura.

Singapura akan mempertimbangkan langkah-langkah lanjutan untuk mengantisipasi makin mewabahnya virus brlambang 2019-nCov itu seperti membatasi pertemuan yang dihadiri orang banyak, meliburkan sekolah, dan mengurangi layanan publik. Ada 24 kasus infeksi korona di negeri tetangga itu.

Tags : korona
Rekomendasi