Potret paru-parunya tampak berwarna cokelat dan kuning. Northwestern Hospital menyatakan paru-paru wanita tersebut mengalami kerusakan parah karena korona sehingga sulit ditangani.
Kepala bedah toraks dan direktur bedah Northwestern Medicine of Chicago, dokter Ankit Bharat mengatakan transplantasi organ bisa jadi solusi bagi penderita yang paru-parunya rusak akibat COVID-19.
"Ini adalah salah satu transplantasi terberat yang pernah saya lakukan. Ini benar-benar salah satu kasus yang paling menantang," kata Dr. Bharat seperti dikutip dari CNN, Jumat (26/6/2020).