Saat Kalung Antikorona Mentan Bikin Salfok Anggota Dewan

| 07 Jul 2020 15:57
Saat Kalung Antikorona Mentan Bikin Salfok Anggota Dewan
Mentan Syahrul Yasin Limpo (Dok. DPR)
Jakarta, era.id - Menteri Pertanian (Mentan) RI, Syahrul Yasin Limpo menghadiri Rapat Kerja dengan Komisi IV DPR RI di Gedung Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (7/7/2020).

Menariknya, Syahrul dan jajarannya nampak mengenakan kalung antivirus korona saat memaparkan program dan anggaran Kementerian Pertanian (Kementan).

Penampilan tersebut membuat para pimpinan dan anggota Komisi IV salah fokus alias salfok. Anggota Komisi IV Mindo Sianipar meminta agar Syahrul tak menggenakan kalung antivirus korona di depan publik.

"Kalau bapak pakai itu sekarang, itu mohon televisi jangan di shoot itu. Nanti masyarakat jadi berlomba-lomba memakai itu, karena menterinya pakai itu. Padahal belum tahu kita ini, jadi jangan dulu lah yang begituan itu," kata Mindo.

Bahkan, politisi PDIP itu menilai sebaiknya Kementan tidak perlu menyampaikan ke publik mengenai kalung aromaterapi tersebut.

"Bapak nanti buat statement nanti di-bully, seperti sekarang ini bapak mendapatkan informasi dari staf bapak, apa itu kalung antivirus itu. Maaf nih teman-teman dari Balitbangtan harus lebih selektif lah menyampaikan itu," ujarnya.

Mindo mengkritik kalung Eucalyptus tersebut. Dia tidak yakin mampu menjadi produk yang dapat membunuh virus korona.

"Secara teknologi, tidak yakin saya itu pak, teknologi antivirusnya itu. Apa yang disebarkannya, panjang gelombang berapa, yang bisa merusak sel dari virus itu," pungkasnya.

Rekomendasi