Dorce Gamalama Dikabarkan Meninggal Dunia, Ungkap Permintaan Terakhir, Benarkah?

| 11 Oct 2021 12:05
Dorce Gamalama Dikabarkan Meninggal Dunia, Ungkap Permintaan Terakhir, Benarkah?
Hoaks Dorce Gamalama meninggal dunia

ERA.id - Beredar informasi yang menyebut bahwa artis senior Dorce Gamalama meninggal dunia usai dikabarkan tak sadarkan diri dan masuk ruang ICU rumah sakit Primaya, kota Bekasi, Jawa barat, pada kamis (7/10/2021).

Informasi itu diunggah oleh kanal Youtube Jago Gosib yang memposting video dengan judul "lnnaIiIIahi WainnaiIaihi Rojiun, Kabar Duk4 Dorce Gamalama. Inilah Pesan Terakhirnya..!!" Adapun, pada bagian thumbnail terdapat narasi berikut: "INNALILAHI KABAR DUK4 DORCE GAMALAMA BAK FIRASAT, SUDAH SIAPKAN KAIN K4FAN & KUBVRAN INILAH PERMINTAAN TERAKHIR DORCE GAMALAMA KELUARGA MOHON MAAF JIKA ADA SALAH".

Berdasarkan hasil penelusuran, dilansir laman turnbackhoax.id, diketahui bahwa isi video merupakan pembacaan dua artikel dari dua media.

Artikel pertama yang dibacakan dalam video tersebut ialah artikel berjudul “Ini Permintaan Terakhir Dorce Gamalama Sebelum Hilang Kesadaran” yang tayang di okezone.com pada 8 Oktober 2021. Isi artikel tersebut membahas permintaan Dorce untuk makan sebelum hilang kesadaran dan dilarikan ke RS Primaya, Bekasi.

Lalu, artikel kedua yang dibacakan dalam video ialah artikel berjudul “’Netizen Gak Usah Repot-Repot Kalo Saya Mati!’ Bak Firasat Buruk Sebelum Kritis Tak Sadarkan Diri di ICU, Dorce Gamalama Sudah Siapkan Kain Kafan Hingga Kuburan” yang tayang di fame.grid.id pada 8 Oktober 2021. Isi artikel membahas kondisi hilang kesadarannya Dorce pada 7 Oktober 2021 dan dikaitkan dengan wawancara Dorce pada Juni 2020 terkait persiapannya menghadapi kematian.

Terkait kondisi terakhir Dorce Gamalama, dilansir dari cnnindonesia.com, Hetty Sunjaya, kerabat dekat Dorce, mengatakan dirinya diberitahu keluarga bahwa Dorce sudah bisa diajak bicara. Tak sekadar respons singkat, Dorce kini sudah bisa mengobrol dengan keluarganya.

“Sudah bisa ngobrol, sudah enakan dan jauh lebih baik alhamdulillah. Sudah bisa bicara, oke,” kata Hetty

Berdasarkan penjelasan tersebut, konten dari kanal Youtube Jago Gosib masuk ke dalam kategori Konten yang Menyesatkan.

Rekomendasi