Tak Diberi Makan Seminggu oleh Pemiliknya, Anjing Gigit Anak Kecil di Kabupaten Tangerang

| 01 Oct 2022 22:25
Tak Diberi Makan Seminggu oleh Pemiliknya, Anjing Gigit Anak Kecil di Kabupaten Tangerang
Tangkapan layar anjing yang mengigit F (13) seorang anak perempuan di Tigaraksa, Kabupaten Tangerang. (BPBD Kabupaten Tangerang)

ERA.id - F (13), seorang anak perempuan digigit anjing peliharaan di Perum PWS, Kecamatan Tigaraksa, Kabupaten Tangerang. Hal ini diduga hewan peliharaan tersebut belum diberi makan oleh pemiliknya kurang lebih seminggu.

"Anjing itu diduga tidak dikasih makan pemiliknya sudah selama satu minggu," ujar Kabid Kedaruratan dan Logistik BPBD Kabupaten Tangerang, Abdul Munir, Sabtu, 1 Oktober 2022.

Abdul Munir menyebutkan, lantaran tidak diberi makan anjing itu ke luar dari rumah, menjadi beringas, dan tidak terkendali saat melihat anak kecil yang melintas.

"Diduga karena lapar, sehingga anjing itu menggigit anak usia 13 tahun yang lewat. Beruntung ada warga, jadi bisa diselamatkan," ujarnya.

Menurutnya, saat ini anak yang menjadi korban gigitan anjing tersebut telah dibawa ke rumah sakit untuk mendapatkan perawatan.

"Anak itu digigit di kaki bagian pahanya, lagi dirawat di rumah sakit. Khawatir akan menggigit korban lain, anjing itu telah kita amankan," jelasnya.

Dia menambahkan, saat tiba di lokasi untuk memberi pertolongan, kondisi anjing sudah terluka dan berdarah karena adanya pukulan benda tumpul dari warga.

"Informasi yang kami dapat, warga spontan pukuli anjing itu karena niatnya menolong korban yang digigit. Saat ini, kami telah mengkomunikasikan dengan pemiliknya untuk diambil langka lanjutannya," jelasnya.

Rekomendasi