Polrestabes Semarang Tegaskan Pelaku Pemukulan dengan Tongkat Bisbol Ditangkap oleh Polrestabes Surabaya

| 14 Nov 2022 20:35
Polrestabes Semarang Tegaskan Pelaku Pemukulan dengan Tongkat Bisbol Ditangkap oleh Polrestabes Surabaya
Pria berbaju kuning yakni WF berbicang dengan lawannya sebelum menghantamkan tongkat bisbol ke korbannya, di sekitar Jl. Kalisari Selatan, Surabaya. (Foto: Istimewa)

ERA.id - Seorang pria di Surabaya yang viral usai memukul wajah lawan bicaranya memakai tongkat bisbol telah ditangkap di Semarang. Polrestabes Surabaya mengungkapkan pelaku bernisial WF itu dibekuk pukul 23.00 WIB, Minggu (13/11), di Pintu Tol Semarang.

"Alhamdulillah berkat team Jatanras Polrestabes Surabaya yang berkoordinasi dengan PJR Jateng & Resmob Polrestabes Semarang,” cuit akun Twitter Humas Polrestabes Surabaya @PolrestabesSby.

Saat dikonfrimasi ERA, Senin siang, Kasie Humas Polrestabes Semarang, Kompol Untung Kistopo awalnya menyatakan baru mengetahui penangkapan tersebut justru dari awak media.

Belakangan ia menjelaskan penangkapan tersebut seluruhnya dilakukan oleh pihak Polrestabes Surabaya. "Semua personel dari Surabaya," kata dia

Tindak lanjut atas penangkapan itu juga menjadi wewenang Polrestabes Surabaya. Ia menyebut pelaku langsung dibawa ke Surabaya untuk dimintai keterangan lebih lanjut. "Pelaku langsung dibawa ke Surabaya," kata dia.

Saat kembali dikonfirmasi lewat cuitan dari akun Polrestabes Semarang, Senin sore, Untung kembali menegaskan jajarannya tidak terlibat dalam penangkapan kasus tersebut. "Tim dari Surabaya dan setelah ditangkap langsung ke Surabaya," tandasnya.

Dikonfirmasi secara terpisah, pihak Polda Jateng juga tak memberi penjelasan atas penangkapan di wilayahnya tersebut.

Rekomendasi