ERA.id - Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka menghadiri pembukaan Solo Safari pada Jumat (27/1/2023). Dalam pembukaan ini Gibran melakukan atraksi dengan satwa.
Atraksi yang digunakan dalam acara ini yakni Elang Bondol. Gibran yang berkemeja motif daun berdiri di depan panggung. Sementara elang dilepas oleh pawangnya.
Atraksi ini mengarahkan elang agar hinggap ke tangan Gibran. Namun elang terus terbang dan hinggap di pohon.
Saat dipanggil oleh pawangnya, elang tetap bergeming dan tidak mau turun. Setelah tiga kali berpindah, elang kemudian turun dan hinggap di tangan Gibran.
Sesaat elang yang mengepakkan sayap membuat Gibran agak takut. Atraksi ini kemudian mengundang tepuk tangan dari para tamu undangan yang hadir.
Sebagai informasi Elang Bondol merupakan maskot dari Provinsi DKI Jakarta. Saat Gibran ditanya terkait hal ini, Gibran membenarkan bahwa yang digunakan untuk atraksi adalah Elang Bondol.
"Iya," jawabnya.
Namun saat ditanya apakah ada kaitannya dengan rencana pencalonan ke DKI Jakarta, Gibran mengelak.
"Nggak. Ini kan termasuk binatang, nggak ada hubungannya sama DKI," ucapnya.
Sebagaimana diketahui selama ini santer dihembuskan isu Gibran akan maju dalam kontestasi Pemilihan Gubernur DKI Jakarta. Namun sejauh ini dirinya belum pernah mengamini isu tersebut.