Petugas Kebersihan yang Hilang karena Hanyut di Gorong-Gorong Bogor Kini Ditemukan Tewas

| 15 Nov 2023 11:17
Petugas Kebersihan yang Hilang karena Hanyut di Gorong-Gorong Bogor Kini Ditemukan Tewas
Ilustrasi jenazah (Antara)

ERA.id - Petugas kebersihan dari Jasa Marga berinsial R yang hanyut di saluran air Ciawi, Kabupaten Bogor, ditemukan pagi tadi, Rabu (15/11/2023), dalam kondisi sudah tewas.

Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Bogor, Theofilo Patrocinio Freitas mengatakan korban ditemukan tidak jauh dari lokasi korban hanyut di gorong-gorong saat membersihkan sampah.

"Tidak sampai sekilo lah, perkiraan sekitar 300-400 meter," ujar Theo, Rabu (15/11/2023).

Menurut Theo, korban ditemukan di Kampung Perca di aliran Sungai Cibalok. Dan saat ini sudah berada di RSUD Ciawi.

"Jadi tadi pagi dapat informasi dari warga bahwa ada jenazah yang mengambang di daerah kampung perca dan kita langsung temen temen dari lapangan langsung ke lokasi dibawa ke rsud dan tadi baru dikonfirmasi bahwa benar korban yang kemarin kita cari," tandas Theo.

Sebelumnya R diketahui hanyut di saluran air yang berada di Simpang Ciawi, Kabupaten Bogor, Senin (13/11/2023) silam. Sebelum hanyut, R membersihkan gorong-gorong dekat saluran air tersebut.

Komandan Regu (Danru) BPBD Kota Bogor Maruli Sinambela mengatakan peristiwa itu dilaporkan sekira pukul 12.00 WIB.

Awalnya korban bersama dua rekannya membersihkan sampah dan lumpur dari saluran air. Saat membersihkan, mendadak datang air bah. Dua rekannya menyelamatkan diri, sedangkan korban terseret masuk ke dalam gorong-gorong.

Rekomendasi