PDIP Beri Rekomendasi ke Eri-Armuji Maju Pilkada Surabaya

| 23 Jun 2024 11:31
PDIP Beri Rekomendasi ke Eri-Armuji Maju Pilkada Surabaya
Hasto Kristiyanto (Puan Ramadhan/ERA.id)

ERA.id - PDI Perjuangan menyebut telah mengeluarkan rekomendasi untuk calon kepala daerah yang akan maju di Pilwali Surabaya terap pasangan Eri Cahyadi-Armuji.

“Untuk Surabaya rekomendasi telah dikeluarkan, pasangannya tetap (Eri-Armuji),” kata Sekretaris Jendral (Sekjen) PDI Perjuangan (PDIP) Hasto Kristiyanto, usai mengunjungi ziarah Haul Bung Karno di Kota Blitar, Jawa Timur, Jumat (21/6/2024) silam.

Hasto menyebut selain di Surabaya, rekomendasi calon kepala daerah untuk Pilkada di sejumlah wilayah Jawa Timur juga sudah dikeluarkan, untuk maju Pilkada serentak 2024.

“kemudian di beberapa wilayah, Ngawi Ponorogo, Sumenep Kediri kemudian Trenggalek dan juga Batu sedang dilakukan survei, Kabupaten Malang juga sedang dilakukan survei,” jelasnya.

Di sisi lain, Hasto juga menyebut dua usulan nama yang akan maju konstetasi Pilgub Jatim yakni Menteri Sosial Tri Rismaharini alias Risma. Kemudian, Sekretaris Kabinet (Seskab) Pramono Anung.

“Bu Risma namanya ada yang mengusulkan sebagai calon gubernur,” ujarnya

Selain Risma, Hasto mengungkapkan bahwa Pramono Anung kemungkinan juga  diusulkan untuk maju di Pilkada Jakarta atau Pilkada Jatim 2024.

“Demikian pula ada Pak Pramono Anung, ada yang mengusulkan baik di Jakarta maupun Jatim,” ucapnya.

Tetapi, lanjutnya, semua keputusan soal siapa yang akan maju menjadi calon kepala daerah di Jatim oleh PDI Perjuangan, akan diumumkan  pada saat yang tepat.

“Terkait Pilgub Jatim ya nanti akan diumumkan pada waktu yang tepat. Saat ini sedang dilakukan konsolidasi seluruh jajaran-jajaran partai,” pungkasnya

Rekomendasi