Erupsi Gunung Merapi Hari Ini Tak Ganggu Penerbangan di Bandara Adi Soemarmo Solo

| 27 Jan 2021 22:37
Erupsi Gunung Merapi Hari Ini Tak Ganggu Penerbangan di Bandara Adi Soemarmo Solo
Bandara Adi Soemarmo Solo (Amalia Putri/era.id)

ERA.id - Erupsi Gunung Merapi yang terjadi beberapa kali hari ini membuat beberapa daerah di Boyolali mengalami hujan abu. Namun saat ini penerbangan di Bandara Internasional Adi Soemarmo masih cenderung lancar.

Hal ini dikatakan oleh Humas Angkasa Pura I Bandara Adi Soemarmo Solo Danar Dewi, Rabu (27/1/2021). Dia mengatakan jika beberapa petugas di lapangan tetap memantau kondisi di lapangan. ”Tapi sejauh ini tidak ada yang berdampak pada penerbangan,” ucapnya.

Ia memastikan hingga saat ini aktivitas di bandara berjalan dengan lancar. Namun pihak bandara terus mengantisipasi adanya erupsi susulan. Sebab diperkirakan aktivitas gunung Merapi terus meningkat.

”Kami terus memantau lalu lintas penerbangan supaya kondisi benar-benar aman untuk penumpang. Tapi sejauh ini semua masih aman dan abu vulkanik merapi tidak sampai bandara,” ucapnya.

Gunung Merapi mengalami erupsi selama beberapa kali pada Rabu (27/1). Akibatnya ada dua kali hujan abu yakni pukul 06.03 WIB dan pukul 13.45. WIB.

Hujan abu pertama hanya berdampak tipis di udara di sekitar wilayah kecamatan Tamansari, Boyolali. Namun pada hujan abu kedua mengakibatkan kabut dan jarak pandang hanya dekat. Hujan abu juga disertai dengan hujan pasir.

Rekomendasi