Kabar Baik, Anak Gajah Sumatera Berjenis Kelamin Betina Lahir di Taman Nasional Gunung Leuser

| 02 Feb 2021 23:05
Kabar Baik, Anak Gajah Sumatera Berjenis Kelamin Betina Lahir di Taman Nasional Gunung Leuser
Anak Gajah Sumatera (Dok. KLHK)

ERA.id - Anak Gajah Sumatera berjenis kelamin betina lahir di pusat pelatihan satwa khusus resor Tangkahan, Taman Nasional Gunung Leuser, Aceh.

Anak Gajah lahir dengan berat badan 60 Kg, dari induk bernama Sari, yang berumur sekitar 42 tahun. 

"Kehamilan Sari diketahui pertama kali September 2020, saat dilakukan pemeriksaan rutin menggunakan USG," ujar Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan (LHK) Siti Nurbaya Bakar, Selasa (2/2/2021).

Menurut Siti, selama kehamilannya, petugas yang dipandu Dokter hewan melakukan perawatan dan pengawasan secara lebih intensif, seperti dengan memberi vitamin dan memastikan asupan pakan yang cukup.

"Kelahiran anak Gajah Sumatera ini menjadi salah satu indikator keberhasilan pengelolaan Gajah Sumatera ek-situ di pusat latihan satwa khusus-Tangkahan, Balai Besar TNGL serta menjadi bagian dalam upaya pelestarian populasi Gajah Sumatera," katanya.

Siti juga mengungkapkan, bayi Gajah yang baru lahir ini dilaporkan sudah dapat berdiri dan menyusu ke induknya. 

"Sehat selalu. Kira-kira bayi Gajah lucu ini kita kasi nama siapa ya?" ucapnya.

Rekomendasi