Isi Mobil Dinas Wali Kota Solo Gibran Jadi Sorotan, Netizen: Terharu Lihat Isinya

| 23 Mar 2021 19:50
Isi Mobil Dinas Wali Kota Solo Gibran Jadi Sorotan, Netizen: Terharu Lihat Isinya
Mobil dinas Wali Kota Solo. (Putri Amalia/ERA.id)

ERA.id - Sejak dilantik sebagai Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka selalu jadi sorotan warganet. Salah satunya soal gaya kepemimpinan yang dianggap mirip dengan sang ayah yakni Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Baru-baru ini Gibran kembali jadi sorotan usai isi dalam mobil dinasnya diketahui. Isi mobil Toyota Innova putih berplat nomor AD 1 A itu ternyata berisi puluhan kilogram beras.

Beras itu diletakkan Gibran di jok bagian belakang atau disamping kursi yang biasa diduduki Gibran. Pria kelahiran Surakarta 33 tahun silam itu menyebut jok belakang itu memang sengaja dicopot untuk menaruh beras.

Meski begitu, Gibran enggan menyebut berapa jumlah karung beras yang dibawanya di mobil dinas setiap hari. Ia menyebut beras-beras itu biasanya dibagikan ke orang-orang yang membutuhkan, khususnya saat bertemu di jalan.

Isi mobil Wali Kota Solo Gibran. (Foto: Istimewa)

"(Baginya waktu berangkat sama pulang kantor," kata Gibran, dikutip dari TribunSolo, Selasa (23/3/2021).

"Kalau lihat tukang becak, kakek-kakek berhenti terus dibagikan," tambahnya.

Aksi Gibran membawa beras di mobil dinas dan membagikan kepada warga itu pun tuai pujian dari warganet. Mereka menyebut aksi Gibran sama persis dengan ayahnya, Presiden Jokowi yang kerap membagikan buku dan kaos.

"Isi mobil Walikota solo Gibran Isinya Tumpukan Karung Beras. Gibran mengaku beras-beras tersebut biasanya dibagi-bagi ke orang2 yg membutuhkan,khususnya saat bertemu di jalan," kata akun Twitter @Aryprasety***.

"Isi mobil Presiden @jokowi Buku tulis,kaos dll Buku dan kaos tersebut biasanya dibagi-bagi ke warga," tambah dia.

"Buah tidak jatuh jauh dari pohonnya," tulis @Mar33**.

"Terharu.. isinya beras," kata @katrinrie***.

Rekomendasi