Sebelum Kilang Indramayu Balongan Terbakar, Warga Sempat Protes ke Pertamina

| 29 Mar 2021 08:50
Sebelum Kilang Indramayu Balongan Terbakar, Warga Sempat Protes ke Pertamina
Ilustrasi kebakaran

ERA.id - Tangki T-301G Kilang Pertamina RU VI Balongan, di Kecamatan Balongan, Kabupaten Indramayu, Jawa Barat, terbakar pada dini hari, Senin (29/3/2021). Bukan cuma terbakar, ledakan juga terjadi di lokasi yang tidak begitu jauh dari Kota Indramayu tersebut.

Dari informasi kepolisian yang didapatkan ERA.id dari berbagai sumber, sebelum insiden nahas itu terjadi, kilang minyak di Balongan sempat mengeluarkan bau BBM di sekitar portal Jati dan portal 7,9 Kosambi dari dalam kilang.

Saat mulai tercium aroma BBM, warga kemudian langsung keluar rumah dan memprotes ke pihak yang terkait. Mereka memprotes karena adanya bau. Warga itu pun berkumpul di area portal wisma jati dan portal 7,9.

Karena bau sudah menusuk, masyarakat disebut semakin tidak terkendali dan akhirnya bersikap anarkis serta merusak sarana dan prasarana yang ada di sekitar area tersebut.

Setelah itu, pada pukul 00.12, terjadi ledakan yang sangat besar dari dalam kilang dan orang-orang pun berhamburan menyelamatkan diri. Kabarnya, jalanan Pantura ke arah Wismajati serta ke Kosambi pun sempat ditutup sementara guna menghindari api yang sangat besar serta dikhawatirkan adanya ledakan susulan.

Sementara seorang warga yang tinggal di sekitar kilang Pertamina tersebut mengaku, kalau kemungkinan besar kebakaran dipicu dari hujan petir yang terjadi di Indramayu pada malam hari.

Mengonfirmasi halk tersebut, pihak Pertamina langsung memberi jawaban. "Penyebab kebakaran belum diketahui secara pasti, namun pada saat kejadian sedang turun hujan deras disertai petir," kata Corporate Secretary Subholding Refining & Petrochemical PT Kilang Pertamina Internasional, Ifki Sukarya.

Rekomendasi