ERA.id - Penyimpan 7 janin dalam kotak makanan, inisial NM (29), hari ini dites kejiwaannya dan diperiksa langsung oleh tim Biddokkes Polda Sulawesi Selatan.
Kasat Reskrim Polrestabes Makassar AKBP Reonald Truly Sohomuntal Simanjuntak mengatakan, tes itu akan memakan waktu yang lama.
"Kami tidak ingin terburu-buru menerima hasil pemeriksaan," katanya dalam keterangannya, Senin (13/6/2022).
Kondisi NM yang belum stabil menjadi penyebab polisi terburu-buru menjalani serangkaian tes kejiwaan yang mesti butuh ketenangan dan hasil maksimal.
"Itu penting untuk melihat secara mendalam motif NM melakukan aborsi hingga 7 kali," sambungnya.
Apalagi tim penyidik, sambungnya, juga hendak melihat secara mendalam motif NM menyimpan ketujuh janin itu selama 10 tahun terakhir.
Sementara itu, Kabid Humas Polrestabes Makassar AKP Lando KS membenarkan. "Iya hari ini (pemeriksaan tes kejiwaan). Untuk informasi detailnya nanti akan kami berikan. Masih menunggu hasil pemeriksaan," ujarnya kepada ERA.
Sebelumnya diberitakan, pemeriksaan kejiwaan terhadap NM awalnya dijadwalkan pada Jumat (10/6/2022) namun ditunda penyidik dengan alasan kasus NM masih didalami.