Ceritakan Pengalaman saat Tur Keliling Sumatera untuk Promosi Album Baru, Iqbaal Ramadhan Beberkan Kendalanya

| 22 Jul 2024 20:45
Ceritakan Pengalaman saat Tur Keliling Sumatera untuk Promosi Album Baru, Iqbaal Ramadhan Beberkan Kendalanya
Iqbaal Ramadhan (Instagram/@iqbaale.e)

ERA.id - Aktor sekaligus musisi Iqbaal Ramadhan baru saja menyelesaikan tur untuk promosi album baru yang bertajuk BAALE.

Iqbaal melakukan tur keliling di Jakarta dan Sumatera. Di Pulau Sumatera, Iqbaal menyambangi enam kota, yaitu Lampung, Palembang, Jambi, Padang, Medan, dan Batam.

Kota pertama yang dikunjungi adalah Lampung pada 6 Juli 2024, Palembang 8 Juli, Jambi 10 Juli dan Padang 13 Juli. Berikutnya, bintang film Dilan 1990 ini menyambangi Medan pada 16 Juli, dan mengakhiri gelaran tur di Batam pada 18 Juli.

"Kemarin gue baru selesai tour Pulau Sumatera ya. Dan ada 6 kota gitu yang gue datengin, ada Lampung, Palembang, Jambi, Padang, Medan, sama Batam," ujar Iqbaal Ramadhan, saat ditemui di Jl. Medan Merdeka Barat, Gambir, Jakarta Pusat pada Senin (22/7/2024).

Rupanya, Iqbaal menggunakan jalur darat ketika melakukan tur di pulau Sumatera. Pelantun lagu "Rindu Sendiri" ini mengaku internet juga membantunya kerja ketika sedang berada di luar kota.

"Kita pakai jalur darat. Jadi gara-gara pakai jalur darat, kadang-kadang kita berhenti di sebuah, bukan rest area kali ya. Kayak tempat persinggahan yang entah berantakan nggak tahu ada di Sumatera bagian mana," tuturnya.

"Kadang-kadang justru tetap meeting, harus lanjut, brainstorming harus lanjut. Tapi semuanya itu terbantu dengan adanya internet kalau gue pribadi di kota-kota yang kadang-kadang kita nggak bisa ngandelin Wifi," lanjutnya.

Namun, pria berusia 24 tahun ini mengalami kendala saat berada di hotel. Iqbaal mengatakan Wifi di hotel tidak lancar dan menghambat pekerjaannya. Bahkan, Iqbaal memilih untuk menggunakan hospot lewat ponsel dibandingkan Wifi hotel.   

"Hotel juga sih, kalau gue pribadi. Kadang-kadang kayak dapat Wifi, ternyata lebih kencang internet HP sendiri daripada Wifinya. Ada sih Wifi hotel, memang dikasih, disediakan gitu oleh hotelnya. Cuma mungkin di daerahnya seperti itu, Wifinya kesian nggak bisa menopang. Padahal meeting harus set set set dan segala macam," jelasnya.

"Sehingga gue terpaksa menggunakan hotspot akhirnya dengan kuota internet ini. Nggak ada masalah sama sekali disambungin ke laptop. Meeting jadi lancar." tambahnya.

Rekomendasi